Site icon Cenderawasih Pos

Belum Banyak Kios dan Toko Buka di Sinakma

Kondisi pertokoan dan kios di Pasar Sinakma, Selasa, (7/3). Belum banyak yang buka karena masih trauma. (FOTO: Denny/ Cepos)  

WAMENA–Meski situasi Kota Wamena secara umum sudah kembali normal, pasca kerusuhan di Pasar Sinakma, namun aktivitas perekonomian, khususnya di Kelurahan Sinakma, Distrik Wamena Kota, belum normal. Masih banyak pedagang belum membuka kios maupun tokonya.   

Kebanyakan warga yang belum membuka tempat usahanya karena masih waspada dan termakan isu yang berkembang di tengah masyarakat.

Bupati Jayawijaya, Jhon Richard Banua, SE, MSi menyatakan, pemerintah sudah mengimbau kepada masyarakat untuk kembali beraktivitas seperti biasanya. Masalah kerusuhan sudah diselesaikan oleh 4 pemerintah kabupaten yakni Jayawijaya, Lanny Jaya, Yahukimo dan Nduga serta Pemprov Papua Pegunungan.

“Kita sudah imbau agar warga kembali beraktivitas di Sinakma, baik itu di pasar maupun toko atau kios, namun ini kembali ke masyarakat, kami pemerintah sudah memberitahukan tapi pertimbangan yang diambil oleh masyarakat berbeda,”ungkapnya Selasa (7/3) kemarin.

Secara terpisah, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian, dan Perdagangan, (Disnakerindag) Jayawijaya DR. Lukas W Kosay menyatakan, soal pasar dan pertokoan di Sinakma yang masih banyak belum membuka tempat usahanya karena  masih trauma yang dirasakan pelaku usaha di sana

“Kalau komoditi lokal sudah buka di pasar, tapi hanya sedikit dan belum terlalu banyak, mereka masih trauma, kita maklumi saja,”tutupnya.(jo/tho)

Exit mobile version