Friday, November 22, 2024
31.7 C
Jayapura

Para Pensiunan Polri Diminta Tetap Berikan Kontribusi Kemajuan Merauke 

  MERAUKE – Kendati  telah memasuki masa pensiun, namun para pensiunan Polri diminta untuk tetap memberikan konstribusi  untuk kemajuan pembangunan di Kabupaten  Merauke. Permintaan  itu disampaikan bupati Merauke Drs  Romanus Mbaraka, MT saat menghadiri  HUT ke-25  Pensiunan Polisi di Kabupaten Merauke,  Rabu (03/07/2024).   

   Bupati  Romanus Mbaraka mengungkapkan bahwa para pensiunan tersebut  telah banyak  berkontribusi bagi pembangunan di Kabupaten Merauke  saat masih aktif sesuai bidang tugasnya sebagai pelayan, pengayom, pelindung  dan penegak  hukum. Karena dengan menciptakan  rasa aman dan kondusif sehingga  pembangunan dapat  dilaksanakan.

Baca Juga :  Korupsi, Mantan Kapus Binam Ditahan

Pada kesempatan, bupati Romanus Mbaraka, juga memberikan bantuan kepada pengurus sebesar  Rp 30 juta.

  Kapolres Merauke  AKBP  I Ketut Suaryana berharap dan meminta para pensiunan tersebut  tetap menjaga kesehatan mereka.  ‘’Untuk masalah kesehatan  bapak ibu  tentu yang paling  tahu apa yang  harus dilakukan  ketika merasakan badan kurang fit atau sehat,’’ kata Kapolres.

Sebagai senioritas, Kapolres berharap  para pensiunan  Polri tersebut  tetap memberikan  saran dan kritik serta masukan kepada pihaknya dalam pelaksanaan tugas  sebagai pelayan, pelindung , pengayom dan penegak  hukum. (ulo)   

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Air Pasang Tinggi, Nelayan Pantai Lampu Satu Disibukkan Jaga Kapal 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

  MERAUKE – Kendati  telah memasuki masa pensiun, namun para pensiunan Polri diminta untuk tetap memberikan konstribusi  untuk kemajuan pembangunan di Kabupaten  Merauke. Permintaan  itu disampaikan bupati Merauke Drs  Romanus Mbaraka, MT saat menghadiri  HUT ke-25  Pensiunan Polisi di Kabupaten Merauke,  Rabu (03/07/2024).   

   Bupati  Romanus Mbaraka mengungkapkan bahwa para pensiunan tersebut  telah banyak  berkontribusi bagi pembangunan di Kabupaten Merauke  saat masih aktif sesuai bidang tugasnya sebagai pelayan, pengayom, pelindung  dan penegak  hukum. Karena dengan menciptakan  rasa aman dan kondusif sehingga  pembangunan dapat  dilaksanakan.

Baca Juga :  Pelaku Pencurian 15 Outdoor AC Dicokok

Pada kesempatan, bupati Romanus Mbaraka, juga memberikan bantuan kepada pengurus sebesar  Rp 30 juta.

  Kapolres Merauke  AKBP  I Ketut Suaryana berharap dan meminta para pensiunan tersebut  tetap menjaga kesehatan mereka.  ‘’Untuk masalah kesehatan  bapak ibu  tentu yang paling  tahu apa yang  harus dilakukan  ketika merasakan badan kurang fit atau sehat,’’ kata Kapolres.

Sebagai senioritas, Kapolres berharap  para pensiunan  Polri tersebut  tetap memberikan  saran dan kritik serta masukan kepada pihaknya dalam pelaksanaan tugas  sebagai pelayan, pelindung , pengayom dan penegak  hukum. (ulo)   

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Tingkatkan Manajemen Media dan Cooling System

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya