Sunday, April 28, 2024
24.7 C
Jayapura

DPD. Partai Umat Supiori Target Duduki Empat Kuris DPRD Supiori

SUPIORI– Ketua DPD. Partai Umat Kabupaten Supiori, Papua Andreas Rumaropen mengatakan pihaknya menargetkan menduduki 4 kursi anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua pada pemilihan umum tahun 2024 mendatang.

Empat kursi anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua yang ditargetkan untuk di duduki itu kata dia di peroleh pada empat daerah pemilihan ( Dapil ) berbeda yakni Dapil I ( Supiori Timur ), Dapil II ( Supiori Selatan ), Dapil III ( Kepulauan Aruri ) dan Dapil IV ( Supiori Utara – Barat ).

“Kita targetkan satu Dapil satu kursi. Jadi empat Dapil empat kursi DPRD,”katanya kepada Cenderawasih Pos Kamis,(18/5/2023 )

Ia menyakini target pihaknya itu pasti diraih sebab selama ini pihaknya telah bekerja keras membangun komunikasi dan koordinasi sampai ke masyarakat akar rumput dan juga partainya saat ini menjadi partai kebanggaan dan kesukaan masyarakat akar rumput.

Baca Juga :  Bupati Herry: Hati-Hati Gunakan Medsos!

Selain itu juga kata dia para calon anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua dari partai yang di pimpinnya itu juga rata – rata anak asli setempat sehingga mendapat dukungan yang kuat dan besar.

Pada waktu pengajuan pendaftaran  bakal calon anggota DPRDnya ke KPU Kabupaten Supiori berjalan baik, aman dan lancar meski terdapat sedikit kekurangan yang harus di lengkapi pada masa perbaikan berkas.

“Berkas-berkas diperiksa dan diterima dengan baik tanpa ada kendala. Dinyatakan bahwa sementara lengkap,”ucapnya.

Ia mengatakan waktu verfikasi dokumen partai dan bakal calon yang lumayan panjang itu dapat di manfaatkan partainya untuk melengkapi dokumen-dokumen partai dan calon anggota DPRDnya yang belum lengkap.

Baca Juga :  Launching Koperasi Mitra Kawasa Byak

Ada beberapa bakal calon anggota DRPDnya mengundurkan diri tanpa sebab yang jelas setelah pengajuan pendaftaran ke KPU Kabupaten Supiori sehingga ia telah menyiapkan penggantinya.

“Kami terpaksa harus ganti alasan mengundurkan diri tidak tahu tapi mungkin factor keuangan atau factor – faktor lain jadi yang bisa kami lakukan mengganti dengan bakal calon baru,”tuturnya.(ren/gin)

 

SUPIORI– Ketua DPD. Partai Umat Kabupaten Supiori, Papua Andreas Rumaropen mengatakan pihaknya menargetkan menduduki 4 kursi anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua pada pemilihan umum tahun 2024 mendatang.

Empat kursi anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua yang ditargetkan untuk di duduki itu kata dia di peroleh pada empat daerah pemilihan ( Dapil ) berbeda yakni Dapil I ( Supiori Timur ), Dapil II ( Supiori Selatan ), Dapil III ( Kepulauan Aruri ) dan Dapil IV ( Supiori Utara – Barat ).

“Kita targetkan satu Dapil satu kursi. Jadi empat Dapil empat kursi DPRD,”katanya kepada Cenderawasih Pos Kamis,(18/5/2023 )

Ia menyakini target pihaknya itu pasti diraih sebab selama ini pihaknya telah bekerja keras membangun komunikasi dan koordinasi sampai ke masyarakat akar rumput dan juga partainya saat ini menjadi partai kebanggaan dan kesukaan masyarakat akar rumput.

Baca Juga :  Bank Papua Tunda Angsuran Pokok dan Bunga Debitur

Selain itu juga kata dia para calon anggota DPRD Kabupaten Supiori, Papua dari partai yang di pimpinnya itu juga rata – rata anak asli setempat sehingga mendapat dukungan yang kuat dan besar.

Pada waktu pengajuan pendaftaran  bakal calon anggota DPRDnya ke KPU Kabupaten Supiori berjalan baik, aman dan lancar meski terdapat sedikit kekurangan yang harus di lengkapi pada masa perbaikan berkas.

“Berkas-berkas diperiksa dan diterima dengan baik tanpa ada kendala. Dinyatakan bahwa sementara lengkap,”ucapnya.

Ia mengatakan waktu verfikasi dokumen partai dan bakal calon yang lumayan panjang itu dapat di manfaatkan partainya untuk melengkapi dokumen-dokumen partai dan calon anggota DPRDnya yang belum lengkap.

Baca Juga :  Bupati Herry: Hati-Hati Gunakan Medsos!

Ada beberapa bakal calon anggota DRPDnya mengundurkan diri tanpa sebab yang jelas setelah pengajuan pendaftaran ke KPU Kabupaten Supiori sehingga ia telah menyiapkan penggantinya.

“Kami terpaksa harus ganti alasan mengundurkan diri tidak tahu tapi mungkin factor keuangan atau factor – faktor lain jadi yang bisa kami lakukan mengganti dengan bakal calon baru,”tuturnya.(ren/gin)

 

Berita Terbaru

Artikel Lainnya