BIAK – SMKS YPK 1 Pariwisata kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga lingkungan melalui kegiatan Jalan Santai Angkat Sampah yang melibatkan ratusan peserta. Kegiatan yang digelar pada hari ini menjadi ajang kolaborasi antara dunia pendidikan, dunia usaha, dan dunia industri, dengan dukungan penuh dari sejumlah pimpinan BUMN dan instansi vertikal.
Beberapa tokoh yang turut hadir di antaranya Owner Nirmala Beach Hotel and Resort, Mrs. Yulia Busli, S.Sos., GM Garuda Indonesia Cabang Biak Syaiful, Kepala BMKG Biak, dan tamu undangan lainnya. Kegiatan ini juga mendapatkan antusiasme luar biasa dari siswa-siswi SMKS YPK 1 Pariwisata, para tenaga pendidik, serta tenaga kependidikan.
GM Garuda Indonesia Cabang Biak, Syaiful, turut memberikan komentarnya. Diakuinya dari mengikuti kegiatan ini dia menaydari masih banyak sampah plastik dan botol bekas minuman yang bertebaran di Kota Biak. Syaiful pun mengapresiasi kegiatan ini sangat inspiratif dan inisiatif ini merupakan bentuk kepedulian siswa-siswi dan para guru, dibantu dengan instansi luar.
“Semoga dengan adanya inisiatif ini bisa secara tidak langsung membangkitkan semangat kepedulian terhadap lingkungan sekitar demi mewujudkan Kota Biak nan indah,” ucap Syaiful.
Sementara, Kepala SMKS YPK 1 Pariwisata, Riana Puspita Sarie, S.Pd.Gr., M.Pd., M.Si., menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Dalam komentarnya, ia menyampaikan, “kegiatan jalan santai ini bukan sekadar olahraga, tetapi juga sebuah edukasi nyata untuk menanamkan kepedulian terhadap lingkungan sejak dini.
Melalui aksi ini, kami ingin menginspirasi masyarakat bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Harapan kami, kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi Biak serta generasi muda,” terang Riana ibu tiga anak itu.
Aksi ini ditutup dengan Senam Sehat Indonesia Kuat yang melibatkan seluruh peserta, dewan guru, dan kepala sekolah. Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh semangat, menutup pagi dengan energi positif.(il/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos