BIAK – Siapa bilang Biak Numfor hanya identik dengan hamparan batu karang dan keindahan pantai dan lautnya? Bupati Markus Octovianus Mansnembra baru saja membuktikan sebaliknya!
Rabu (30/4), orang nomor satu di Biak ini turun langsung ke sawah, memanen padi sekaligus melakukan penanaman padi di Kampung Birubi dan Syabes, Distrik Yendidori. Aksi ini bukan sekadar seremonial, melainkan bagian dari gebrakan program agronomi pertanian untuk mewujudkan kemandirian pangan dan memperkokoh sektor pertanian di dua kampung tersebut.
Dengan senyum sumringah, Bupati Mansnembra menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat Kampung Birubi dan Syabes yang telah menunjukkan semangat dan komitmen luar biasa dalam mengembangkan tanaman padi.
“Kita ingin buktikan bahwa Biak yang selama ini dikenal dengan batu karangnya juga bisa menanam dan memanen padi. Hari ini adalah bukti nyata bahwa tanah di Biak ini subur dan layak untuk pertanian, tidak hanya di pulau-pulau lain,” tegasnya, disambut antusias warga.
Lebih dari sekadar panen perdana, Bupati juga memiliki visi jangka panjang untuk pengembangan pertanian padi di wilayah ini. Ia menegaskan bahwa hasil panen dari Birubi dan Syabes akan dievaluasi secara seksama sebagai landasan untuk ekspansi di masa mendatang.
Tak lupa, Bupati Mansnembra menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Kampung Syabes dan Birubi yang telah menjadi pionir dan memberikan contoh inspiratif bagi wilayah lain di Biak Numfor dalam mengembangkan pertanian padi. Keberhasilan ini diharapkan dapat menular dan memotivasi daerah lain untuk turut memanfaatkan potensi lahan yang ada demi mewujudkan Biak yang berdaulat pangan. (Il/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOSÂ https://www.myedisi.com/cenderawasihpos