Saturday, April 27, 2024
27.7 C
Jayapura

Diduga Epilepsi Kambuh, Seorang Pria Tewas di Parit

Kapolres Nabire-AKBP. Sonny M. Nugroho

JAYAPURA- Warga di Kampung Kalisemen, Distrik Nabire Barat, Kabupaten Nabire dihebohkan dengan penemuan mayat laki-laki yang diketahui bernama Alfret Degei (55), Selasa (22/9) sekira pukul 17:15 WIT.

   Kapolres Nabire AKBP Sonny mengatakan, dari hasil pemeriksaan awal terhadap korban, tidak terdapat adanya tanda-tanda kekerasan. “Dari hasil pemeriksaan sementara yang bersangkutan mengidap penyakit epilepsi, kita akan melakukan pemeriksaan lanjutan untuk mengetahui kematian  yang bersangkutan,” ucap Kapolres saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Rabu (23/9)

   Dikatakan, dugaan kematian yang bersangkutan akibat epilepsi sebagaimana dari keterangan para saksi. Namun Kasat Reskrim sedang bekerja untuk mengungkap penyebab kematian pria 55 tahun itu. “Kami belum melakukan pemeriksaan terhadap keluarga korban, karena masih dalam keadaan duka. Namun tidak mengurangi nilai investigasi kita kepada kejadian tersebut,” kata Kapolres

Baca Juga :  DPD Perindo Biak Optimis Raih 5 Kursi Anggota DPRD Biak Numfor

   Untuk jenazah sendiri lanjut Kapolres sudah dikembalikan kepada pihak keluarga dan berada di rumah duka. Ia menerangkan, pada Selasa (22/9) sekira pukul 17:15 WIT. saksi bernama Jaenal Abidin hendak buang air di Kapling dekat rumahnya dan melihat korban sudah telungkup di Parit dan kepala terbenam di air.

   Melihat kejadian tersebut, saksi langsung melapor ke piket jaga Polsek Nabire Barat. Tak lama kemudian, anggota mendatangi TKP guna memastikan kejadian tersebut.

“Setiba di TKP anggota memeriksa keadaan korban. Saat ditemukan kondisi korban memakai celana pendek warna hitam corak putih, memakai kaos warna pink, memakai topi rajut, posisi badan tengkurap dan kepala terbenam di dalam air,” terangnya.

Baca Juga :  Ibu Buang Bayi Diselesaikan Secara Kekeluargaan 

   Jenazah selanjutnya dievakuasi ke RSUD Nabire guna dilakukan pemeriksaan oleh pihak dokter. Dari hasil pemeriksaan awal terhadap korban, tidak ditemukannya tanda-tanda kekerasan. Kini anggota sedang melakukan penyelidikan dan penyidikan. Kasus tersebut telah ditangani oleh Satuan Reskrim Polres Nabire.

    “Dari keterangan keluarga diketahui bahwa korban memiliki riwayat sakit ayan (Epilepsi), sehingga dimungkinkan korban mengalami kejang di TKP sebelum meninggal dunia,” kata Kapolres.

    Dikatakan, keluarga korban tidak mau untuk dilakukan autopsi terhadap jenazah dengan menandatangani berita acara penolakan autopsi. Keluarga korban menyadari bahwa korban memiliki riwayat penyakit epilepsi atau  ayan. (fia/tri)

Kapolres Nabire-AKBP. Sonny M. Nugroho

JAYAPURA- Warga di Kampung Kalisemen, Distrik Nabire Barat, Kabupaten Nabire dihebohkan dengan penemuan mayat laki-laki yang diketahui bernama Alfret Degei (55), Selasa (22/9) sekira pukul 17:15 WIT.

   Kapolres Nabire AKBP Sonny mengatakan, dari hasil pemeriksaan awal terhadap korban, tidak terdapat adanya tanda-tanda kekerasan. “Dari hasil pemeriksaan sementara yang bersangkutan mengidap penyakit epilepsi, kita akan melakukan pemeriksaan lanjutan untuk mengetahui kematian  yang bersangkutan,” ucap Kapolres saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Rabu (23/9)

   Dikatakan, dugaan kematian yang bersangkutan akibat epilepsi sebagaimana dari keterangan para saksi. Namun Kasat Reskrim sedang bekerja untuk mengungkap penyebab kematian pria 55 tahun itu. “Kami belum melakukan pemeriksaan terhadap keluarga korban, karena masih dalam keadaan duka. Namun tidak mengurangi nilai investigasi kita kepada kejadian tersebut,” kata Kapolres

Baca Juga :  Dandim 1702/JWY Pimpin Proses Pemakaman Wabup Yalimo

   Untuk jenazah sendiri lanjut Kapolres sudah dikembalikan kepada pihak keluarga dan berada di rumah duka. Ia menerangkan, pada Selasa (22/9) sekira pukul 17:15 WIT. saksi bernama Jaenal Abidin hendak buang air di Kapling dekat rumahnya dan melihat korban sudah telungkup di Parit dan kepala terbenam di air.

   Melihat kejadian tersebut, saksi langsung melapor ke piket jaga Polsek Nabire Barat. Tak lama kemudian, anggota mendatangi TKP guna memastikan kejadian tersebut.

“Setiba di TKP anggota memeriksa keadaan korban. Saat ditemukan kondisi korban memakai celana pendek warna hitam corak putih, memakai kaos warna pink, memakai topi rajut, posisi badan tengkurap dan kepala terbenam di dalam air,” terangnya.

Baca Juga :  Kunjungi SD Poga, Kadispen Lanny Jaya Pastikan PBM Berjalan Baik

   Jenazah selanjutnya dievakuasi ke RSUD Nabire guna dilakukan pemeriksaan oleh pihak dokter. Dari hasil pemeriksaan awal terhadap korban, tidak ditemukannya tanda-tanda kekerasan. Kini anggota sedang melakukan penyelidikan dan penyidikan. Kasus tersebut telah ditangani oleh Satuan Reskrim Polres Nabire.

    “Dari keterangan keluarga diketahui bahwa korban memiliki riwayat sakit ayan (Epilepsi), sehingga dimungkinkan korban mengalami kejang di TKP sebelum meninggal dunia,” kata Kapolres.

    Dikatakan, keluarga korban tidak mau untuk dilakukan autopsi terhadap jenazah dengan menandatangani berita acara penolakan autopsi. Keluarga korban menyadari bahwa korban memiliki riwayat penyakit epilepsi atau  ayan. (fia/tri)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya