Friday, March 29, 2024
25.7 C
Jayapura

Perbankan Diingatkan Tetap Salurkan Program TJSL

JAYAPURA-Kepala Perwakilan BI Papua Naek Tigor Sinaga mengingatkan  perbankan di Provinsi Papua untuk selalu melaksanakan program CSR atau Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Pasalnya, perbankan dalam menjalankan operasional di Papua pasti mendapatkan profit. Oleh karena itu, profit yang didapatkan itulah sebagian diberikan untuk program TJSL.

 “Untuk di Papua sendiri perbankan dalam melaksanakan program TJSL sudah baik, seperti di Bank Indonesia  Provinsi Papua,  Program TJSL masih terus dilakukan dan selalu disurvei. Program TJSL apa yang dibutuhkan harus dilakukan survei di lapangan. Hal ini dilakukan supaya program TJSL yang dilakukan BI Papua tepat sasaran dan bisa dirasakan masyarakat,”ungkapnya.

 Diakui, program TJSL ini akan memberikan timbal balik bagi perbankan dan bentuk TJSL  ini dilakukan dengan melaksanakan suatu kegiatan yang bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat atau penduduk sekitar. Seperti   menjaga lingkungan hidup sosial maupun budaya, memberikan beasiswa pendidikan kepada masyarakat yang kurang mampu, membangun fasilitas umum atau kesehatan serta memberikan bantuan berupa dana  ataupun kebutuhan pokok untuk kesejahteraan masyarakat sekitar. 

Baca Juga :  Harga Komoditi Pertanian Turun

  Jika program TJSL ini bisa dillakukan dengan baik dan lancar,  maka nama atau brand perusahaan menjadi lebih terkenal dan dikagumi oleh masyarakat luas. (dil/ary)

JAYAPURA-Kepala Perwakilan BI Papua Naek Tigor Sinaga mengingatkan  perbankan di Provinsi Papua untuk selalu melaksanakan program CSR atau Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Pasalnya, perbankan dalam menjalankan operasional di Papua pasti mendapatkan profit. Oleh karena itu, profit yang didapatkan itulah sebagian diberikan untuk program TJSL.

 “Untuk di Papua sendiri perbankan dalam melaksanakan program TJSL sudah baik, seperti di Bank Indonesia  Provinsi Papua,  Program TJSL masih terus dilakukan dan selalu disurvei. Program TJSL apa yang dibutuhkan harus dilakukan survei di lapangan. Hal ini dilakukan supaya program TJSL yang dilakukan BI Papua tepat sasaran dan bisa dirasakan masyarakat,”ungkapnya.

 Diakui, program TJSL ini akan memberikan timbal balik bagi perbankan dan bentuk TJSL  ini dilakukan dengan melaksanakan suatu kegiatan yang bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat atau penduduk sekitar. Seperti   menjaga lingkungan hidup sosial maupun budaya, memberikan beasiswa pendidikan kepada masyarakat yang kurang mampu, membangun fasilitas umum atau kesehatan serta memberikan bantuan berupa dana  ataupun kebutuhan pokok untuk kesejahteraan masyarakat sekitar. 

Baca Juga :  Harga Bawang Putih Rp 39 Ribu - 60 Ribu/kg

  Jika program TJSL ini bisa dillakukan dengan baik dan lancar,  maka nama atau brand perusahaan menjadi lebih terkenal dan dikagumi oleh masyarakat luas. (dil/ary)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya