SENTANI – Memasuki triwulan ke empat, harga sejumlah komoditas pertanian di Pasar Pharaa Sentani terpantau masih stabil. Meski demikian, beberapa jenis komoditas mengalami kenaikan dan penurunan harga.
Rita, salah satu penjual komoditas pertanian di Pasar Pharaa Sentani, mengungkapkan bahwa hingga saat ini harga bahan kebutuhan pokok masih relatif stabil. Hanya beberapa komoditas pertanian juga stabil, meski ada yang mengalami kenaikan, seperti bawang merah dan bawang putih.
“Beras premium Rp 16 ribu per kg-18 ribu per kg, beras medium Rp 13. Ribu – Rp 15 ribu per kg, gula pasir Rp 18 ribu -Rp 20 ribu per kg, minyak goreng kita Rp 20 ribu per liter, tepung terigu Rp 15 ribu per kg,” katanya.
“Komoditas pertanian seperti bawang merah dari Rp55 ribu per kilogram naik menjadi Rp60 ribu, sementara bawang putih dari Rp55 ribu naik menjadi Rp60 ribu. Untuk komoditas lainnya masih stabil,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (10/10).
Ia menambahkan, harga cabai rawit saat ini turun dari Rp90 ribu menjadi Rp70 ribu per kilogram. Cabai keriting dijual Rp60 ribu per kilogram, cabai besar Rp70 ribu, dan tomat turun dari Rp15 ribu menjadi Rp10 ribu per kilogram.