Dalam kesempatan ini, Kapolda Papua juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergandeng tangan dalam mensukseskan Pilkada Damai Tahun 2024 di Tanah Papua. Polda Papua telah melaksanakan berbagai kegiatan cooling system, termasuk Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) di beberapa kabupaten seperti Mimika, Nabire, Kepulauan Yapen, Waropen, Biak Numfor, Jayawijaya, Merauke, dan Jayapura, serta Tabligh Akbar di tiga wilayah, yaitu Biak Numfor, Keerom, dan Kota Jayapura.
“Dengan berbagai upaya yang telah dilakukan, kami berharap dapat menciptakan suasana yang kondusif dan damai dalam pelaksanaan Pilkada 2024. Mari kita semua bergandeng tangan dan bekerja sama untuk mewujudkan Papua yang aman dan sejahtera,” tutup Kapolda Papua.
Disini Kapolda juga sampaikan terimakasih kepada para tokoh karena ikut berperan dalam menjaga kamtibmas. Ia meminta momentum Pilkada yang semakin dekat bisa diciptakan untuk tetap aman dan kondusif.
Jangan karena politik akhirnya banyak yang dikorbankan. “Dari tablig akbar dan KKR merupakan bagian dari early warning sistem yang dilakukan untuk menciptakan situasi yang yang tetap sejuk untuk memasuki masa Pemilu. Kita perlu berkomitmen menjaga semua,” imbuhnya. (ade/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos