SENTANI-Tim bola kebanggaan Masyarakat Papua, Persipura diketahui sudah turun ke kasta kedua atau liga dua. Saat ini selain masih menunggu kejelasan dari pihak pihak sponsor, Persipura juga sedang mencari homebase baru untuk mengarungi liga dua musim ini.
Di tengah-tengah kekhawatiran, Pemkab Jayapura mengaku siap membuka pintu untuk menjalin kerjasama dengan tim berjuluk Mutiara Hitam itu, terutama tentang kebutuhan homebase bagi Persipura. Pemkab Jayapura siap memberikan Stadion Barnabas Youwe (SBY) ke Persipura.
“Hari ini yang terjadi adalah Persipura sedang terdegradasi ke liga dua. Saat ini Persipura juga sedang mencari lapangan yang representatif untuk mereka bisa melakukan home base di sana,” kata Kepala Dinas Olahraga Kabupaten Jayapura, Yaan Yokhu kepada wartawan di Sentani, Kamis (16/6).
Pemkab Jayapura menyambut baik dan siap membuka pintu bagi Persipura, jika mereka ingin menggunakan lapangan SBY . “Pemkab bersedia jika Persipura memanfaatkan Stasion SBY untuk home base mereka,”ujarnya.
 Alasan Pemkab membuka keran kerjasama itu pertama adalah Persipura merupakan tim kebanggaan masyarakat Papua, karena itu pemerintah tentunya ingin memberikan dukungan penuh kepada manajemen Persipura dengan menyiapkan stadion .
Tujuan berikutnya adalah dengan adanya kerjasama ini tentunya ada sisi positif yang bisa diperoleh Pemkab Jayapura, terutama mengenai peningkatan PAD .
“Pada kesempatan ini kami mewakili Pemkab Jayapura menawarkan, kalau sampai saat ini Persipura belum mendapatkan kepastian tentang home base dimana, kami menawarkan Stadion SBY bisa digunakan untuk kepentingan tim Persipura ke depan,”tandasnya.(roy/ary)