Monday, April 28, 2025
29.7 C
Jayapura

Efisiensi Anggaran, HUT Ke-115 Kota Jayapura Fokus Upacara

JAYAPURAĀ  – Pemerintah Kota JayapuraĀ  (Pemkot) menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-115 secara sederhana di Gor Herman Rollo Koya Timur Distrik Muara Tami.

Walikota Jayapura, Abisai Rollo mengatakan pelaksanaan HUT kali ini mengacu pada Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD Tahun Anggaran 2025.

Ā Ā  “Ini arahan langsung dari Presiden. Karena ini HUT Ke-115 Kota Jayapura, perayaannya dilakukan secara sederhana,” ujar Abisai Rollo saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, Kamis (6/3).

Ā  Menurut Walikota dari beberapa rancangan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan akan ditiadakan, hal ini untuk menghindari pembiayaan yang tinggi. “Puncaknya tanggal 7 Maret (Hari Ini Jam 09:00 WIT), maka nanti kita fokus kegiatan upacara saja, karena di satu sisi juga ini bulan puasa dan tepat pada hari jumat yangĀ  merupakan hari pendek,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dewan Dorong Penggunaan Bahasa dan Sastra Lokal Daerah Port Numbay

Ā Ā  Meskipun digelar dengan sederhana, Abisai Rollo menegaskan bahwa esensi dan substansi peringatan HUT tetap terjaga. “Situasi ini saya harapkan tidak mengurangi rasa antusiasme masyarakat dalam menyambut HUT Kota Ke-115,” pungkasnya.

Ā  Abisai Rollo meminta masyarakat untuk sama-sama menjaga dan merawat kota agar tetap bersih dan aman. “Dengan usia yang sudah berjalan 115 Tahun ini, mari kita satukan tekad dan bersama-sama membangun Kota jayapura bersama ABR-HARUS agar lebih baik,” tuturnya. (kim/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOSĀ  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURAĀ  – Pemerintah Kota JayapuraĀ  (Pemkot) menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-115 secara sederhana di Gor Herman Rollo Koya Timur Distrik Muara Tami.

Walikota Jayapura, Abisai Rollo mengatakan pelaksanaan HUT kali ini mengacu pada Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD Tahun Anggaran 2025.

Ā Ā  “Ini arahan langsung dari Presiden. Karena ini HUT Ke-115 Kota Jayapura, perayaannya dilakukan secara sederhana,” ujar Abisai Rollo saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos di ruang kerjanya, Kamis (6/3).

Ā  Menurut Walikota dari beberapa rancangan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan akan ditiadakan, hal ini untuk menghindari pembiayaan yang tinggi. “Puncaknya tanggal 7 Maret (Hari Ini Jam 09:00 WIT), maka nanti kita fokus kegiatan upacara saja, karena di satu sisi juga ini bulan puasa dan tepat pada hari jumat yangĀ  merupakan hari pendek,” ungkapnya.

Baca Juga :  Ikuti Saja Imbauan Pemerintah Demi Menghindari Lonjakan Kasus

Ā Ā  Meskipun digelar dengan sederhana, Abisai Rollo menegaskan bahwa esensi dan substansi peringatan HUT tetap terjaga. “Situasi ini saya harapkan tidak mengurangi rasa antusiasme masyarakat dalam menyambut HUT Kota Ke-115,” pungkasnya.

Ā  Abisai Rollo meminta masyarakat untuk sama-sama menjaga dan merawat kota agar tetap bersih dan aman. “Dengan usia yang sudah berjalan 115 Tahun ini, mari kita satukan tekad dan bersama-sama membangun Kota jayapura bersama ABR-HARUS agar lebih baik,” tuturnya. (kim/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOSĀ  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya