Friday, April 18, 2025
25.7 C
Jayapura

Akan Tetapkan Jadwal Waktu Membuang Sampah bagi Masyarakat

SENTANI  Guna menertibkan jam-jam buang sampah di Kabupaten Jayapura, khususnya sampah rumah tangga, Pemda Kabupaten Jayapura akan menertibkan jadwal. Pj. Bupati Jayapura Samuel Siriwa menjelaskan, bahwa sampai dengan saat ini permasalahan sampah masih disepelekan, kesadaran masyarakat dalam hal membuang sampah.

  Bahkan, masih ada masyarakat yang tidak membungkus sampahnya dengan baik sebelum membuangnya, sehingga sampah justru berhamburan.

  “Kami harapkan masyarakat bisa lebih teliti dalam membuang sampah, tidak asal-asal dibuang, tapi dilemas dengan baik agar tidak berceceran, kasihan petugas kami setiap kali mengangkut sampah harus mengumpulkan satu persatu, ” katanya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (28/2) lalu.

  Selain itu, ada juga oknum-oknum yang memanfaatkan sampah untuk mencari sisah atau ampas makanan untuk dijadikan pakan ternak, ini juga membuat sampah jadi berhamburan.

Baca Juga :  Kantor Wali Kota Jayapura Dipalang, Ini Alasanya

  “Saya sudah berbicara dengan Kadis DLHK agar kedepannya diatur, masyarakat tidak membuang sampah setiap jam, melainkan pada jam-jam tertentu, dan juga tidak setiap hari harus membuang sampah, minimal 3 hari satu kali membuang sampah, ” terangnya.

  Hal ini pihaknya lakukan, guna mengantisipasi penumpukan sampah disetiap lokasi pembuangan sampah yang ada, mengingat keterbatasan armada juga harus dipertimbangkan.

“Armada kita kan terbatas, jadi harusnya ada jadwal setiap komplek perumahan untuk membuang sampah, 3 hari satu kali buang sampah, kan sampah disimpan baik-baik dalam rumah juga tidak akan busuk, dengan begitu petugas kebersihan tidak kewalahan karena keterbatasan armada, ” terangnya.(ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Astra Motor Papua Berbagi Kasih dengan Lansia di Panti Bina Lanjut Usia Sentani

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

SENTANI  Guna menertibkan jam-jam buang sampah di Kabupaten Jayapura, khususnya sampah rumah tangga, Pemda Kabupaten Jayapura akan menertibkan jadwal. Pj. Bupati Jayapura Samuel Siriwa menjelaskan, bahwa sampai dengan saat ini permasalahan sampah masih disepelekan, kesadaran masyarakat dalam hal membuang sampah.

  Bahkan, masih ada masyarakat yang tidak membungkus sampahnya dengan baik sebelum membuangnya, sehingga sampah justru berhamburan.

  “Kami harapkan masyarakat bisa lebih teliti dalam membuang sampah, tidak asal-asal dibuang, tapi dilemas dengan baik agar tidak berceceran, kasihan petugas kami setiap kali mengangkut sampah harus mengumpulkan satu persatu, ” katanya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (28/2) lalu.

  Selain itu, ada juga oknum-oknum yang memanfaatkan sampah untuk mencari sisah atau ampas makanan untuk dijadikan pakan ternak, ini juga membuat sampah jadi berhamburan.

Baca Juga :  Libatkan Penguji dari Perusahaan, Setelah Lulus Bisa Siap  Kerja

  “Saya sudah berbicara dengan Kadis DLHK agar kedepannya diatur, masyarakat tidak membuang sampah setiap jam, melainkan pada jam-jam tertentu, dan juga tidak setiap hari harus membuang sampah, minimal 3 hari satu kali membuang sampah, ” terangnya.

  Hal ini pihaknya lakukan, guna mengantisipasi penumpukan sampah disetiap lokasi pembuangan sampah yang ada, mengingat keterbatasan armada juga harus dipertimbangkan.

“Armada kita kan terbatas, jadi harusnya ada jadwal setiap komplek perumahan untuk membuang sampah, 3 hari satu kali buang sampah, kan sampah disimpan baik-baik dalam rumah juga tidak akan busuk, dengan begitu petugas kebersihan tidak kewalahan karena keterbatasan armada, ” terangnya.(ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Basmi Peredaran Narkoba dan Miras Butuh Partisipasi Bersama

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

/