Wednesday, October 29, 2025
25.2 C
Jayapura

Bupati Ajak Masyarakat Manfaatkan Komoditas Pangan Lokal

SENTANI – Terkait dengan program  swasembada pangan, potensi pangan lokal di Kabupaten  Jayapura cukup besar. Pj. Bupati Jayapura, Samuel Siriwa menjelaskan, bahwa pangan lokal di Kabupaten Jayapura terdiri dari sagu, umbi-umbian, potensi ikan, daging serta pangan lainnya.

“Untuk itu saya mengajak kita semua untuk memanfaatkan komoditas pangan lokal yang ada, dalam rangka ketahanan makan daerah,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (25/1) lalu.

Diakuinya, apa bila masyarakat hanya berharap pada komoditas beras saja, nantinya akan kesulitan.

“Memang tidak dapat dipungkiri bahwa pola konsumsi kita sudah berubah, jika dulu adalah konsumsi pangan lokal, sekarang sudah ketergantungan sama beras, jadi diharapkan kalau bisa ada konsumsi pangan lokal sehingga ketersediaan pangan lokal kita dapat terserap dengan baik,” terangnya.

Baca Juga :  Manajemen Persipura Masih Optimis ke 12 Besar

Menurutnya, jika pola konsumsi masyarakat bisa diubah, secara otomatis stok pangan di Kabupaten Jayapura aman, pola gizi masyarakat jauh lebih baik.

“Oleh Karena itu, saya harap OPD-OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Jayapura dapat mencermati hal-hal seperti ini, di dukung juga dari sektor pariwisata, dimana pariwisata di kabupaten Jayapura seharusnya lebih banyak menyajikan kuliner pangan lokal, jangan lagi nasi ikan, nasi telur kalau bisa keladi tumbuk, papeda bungkus, dan sebagainya,” terangnya.

Dengan demikian dapat mendukung program pangan lokal di Kabupaten Jayapura, secara otomatis uang mengalir ke kampung -kampung, karena masyarakat tidak kesulitan menjual pangan lokal. (ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Seorang Bayi Perempuan Ditemukan Sudah Meninggal di Bak Sampah

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

SENTANI – Terkait dengan program  swasembada pangan, potensi pangan lokal di Kabupaten  Jayapura cukup besar. Pj. Bupati Jayapura, Samuel Siriwa menjelaskan, bahwa pangan lokal di Kabupaten Jayapura terdiri dari sagu, umbi-umbian, potensi ikan, daging serta pangan lainnya.

“Untuk itu saya mengajak kita semua untuk memanfaatkan komoditas pangan lokal yang ada, dalam rangka ketahanan makan daerah,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (25/1) lalu.

Diakuinya, apa bila masyarakat hanya berharap pada komoditas beras saja, nantinya akan kesulitan.

“Memang tidak dapat dipungkiri bahwa pola konsumsi kita sudah berubah, jika dulu adalah konsumsi pangan lokal, sekarang sudah ketergantungan sama beras, jadi diharapkan kalau bisa ada konsumsi pangan lokal sehingga ketersediaan pangan lokal kita dapat terserap dengan baik,” terangnya.

Baca Juga :  Setubuhi Anak Berulang Kali,  Seorang Ayah  Dibekuk Tim Cycloop

Menurutnya, jika pola konsumsi masyarakat bisa diubah, secara otomatis stok pangan di Kabupaten Jayapura aman, pola gizi masyarakat jauh lebih baik.

“Oleh Karena itu, saya harap OPD-OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Jayapura dapat mencermati hal-hal seperti ini, di dukung juga dari sektor pariwisata, dimana pariwisata di kabupaten Jayapura seharusnya lebih banyak menyajikan kuliner pangan lokal, jangan lagi nasi ikan, nasi telur kalau bisa keladi tumbuk, papeda bungkus, dan sebagainya,” terangnya.

Dengan demikian dapat mendukung program pangan lokal di Kabupaten Jayapura, secara otomatis uang mengalir ke kampung -kampung, karena masyarakat tidak kesulitan menjual pangan lokal. (ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  SMP N 2 Sentani, Usia 46 Lebih Banyak Berinovasi

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya