Friday, November 22, 2024
25.7 C
Jayapura

Curah Hujan Meningkat, BPBD Selalu Siaga Bencana

JAYAPURA-Kepala pelaksana Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jayapura Asep Khalid mengatakan, pihaknya selalu siap dalam mengantisipasi  terjadinya dampak bencana alam yang sewaktu waktu bisa saja terjadi, akibat intensitas hujan yang cukup tinggi yang terjadi belakangan ini. Apalagi menjelang akhir tahun, curah hujan diperkirakan meningkat.

   “Kita juga tetap memantau lingkungan, lokasi peringatan dini, kemudian kita juga selalu update perkembangan situasi cuaca dari BMKG. Biasa juga kita teruskan kepada semua masyarakat melalui Medsos,” ujar Asep Khalid, Rabu (6/11).

   Selain itu BPBD Kota Jayapura juga sudah menyediakan saluran call center yang bisa dihubungi setiap waktu, apabila terjadi hal-hal yang berhubungan dengan kebencanaan. Selain itu, pihaknya juga selalu mengingatkan masyarakat terutama melalui informasi perkiraan cuaca yang terjadi di setiap waktu.

Baca Juga :  Tiga Anggota KNPB Diamankan Pasca Demo

   “Kami dari BPBD juga pasti selalu memantau situasi dan kondisi di lapangan, melalui komunikasi dengan keterlibatan stakeholder,” ujarnya.

   Karena itu, dengan memastikan terkait dengan kebencanaan itu, yakni selalu melakukan monitoring stand by dan koordinasi termasuk memberikan informasi tentang peringatan dini, maupun hal-hal lainnya yang akan terjadi hubungan dengan kebencanaan.

    “Apabila terjadi bencana yang kita tidak inginkan pasti kita akan langsung terlibat dan mengambil langkah-langkah apa yang harus kita lakukan,”bebernya. (roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Kepala pelaksana Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jayapura Asep Khalid mengatakan, pihaknya selalu siap dalam mengantisipasi  terjadinya dampak bencana alam yang sewaktu waktu bisa saja terjadi, akibat intensitas hujan yang cukup tinggi yang terjadi belakangan ini. Apalagi menjelang akhir tahun, curah hujan diperkirakan meningkat.

   “Kita juga tetap memantau lingkungan, lokasi peringatan dini, kemudian kita juga selalu update perkembangan situasi cuaca dari BMKG. Biasa juga kita teruskan kepada semua masyarakat melalui Medsos,” ujar Asep Khalid, Rabu (6/11).

   Selain itu BPBD Kota Jayapura juga sudah menyediakan saluran call center yang bisa dihubungi setiap waktu, apabila terjadi hal-hal yang berhubungan dengan kebencanaan. Selain itu, pihaknya juga selalu mengingatkan masyarakat terutama melalui informasi perkiraan cuaca yang terjadi di setiap waktu.

Baca Juga :  Jangan Ada yang Kelaparan Selama Masa Pandemi Covid-19

   “Kami dari BPBD juga pasti selalu memantau situasi dan kondisi di lapangan, melalui komunikasi dengan keterlibatan stakeholder,” ujarnya.

   Karena itu, dengan memastikan terkait dengan kebencanaan itu, yakni selalu melakukan monitoring stand by dan koordinasi termasuk memberikan informasi tentang peringatan dini, maupun hal-hal lainnya yang akan terjadi hubungan dengan kebencanaan.

    “Apabila terjadi bencana yang kita tidak inginkan pasti kita akan langsung terlibat dan mengambil langkah-langkah apa yang harus kita lakukan,”bebernya. (roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya