Friday, September 20, 2024
33.7 C
Jayapura

PTFI Siapkan Agenda Bakti Sosial  Bersama Masyarakat Kampung Nayaro

MIMIKA – PT Freeport Indonesia (PTFI) akan menggelar Bakti Sosial di Kampung Nayaro, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Papua Tengah. Dalam forum konferensi pers yang dilaksanakan di Rumah Kopi Amungme Gold Timika, Senin (12/8), Panitia HUT RI ke-79 PTFI Lowland memaparkan rencana tersebut. 

Kegiatan bakti sosial PTFI Lowland turut melibatkan Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Distrik Mimika Baru dan didukung oleh aparat keamanan serta masyarakat yang berada di Kampung Nayaro yang merupakan wilayah yang berada di sekitar area operasi pertambangan Freeport.

Ketua Panitia HUT ke-79 RI Lowland PTFI, Daniel Perwira memaparkan, kegiatan bakti sosial akan dilakukan bersama beberapa kegiatan lain di Kampung Nayaro selama dua hari yakni mulai tanggal 13-14 Agustus 2024. 

Adapun kegiatan yang dilaksanakan yaitu kerja bakti membersihkan kampung bersama warga, pelatihan sepak bola (coaching clinic) untuk anak-anak Nayaro oleh Papua Football Academy (PFA), sosialisasi bahaya penggunaan narkoba, cara menjaga kesehatan gigi oleh Persatuan Dokter Gigi (PDGI) Mimika dan kebersihan sanitasi.

Baca Juga :  Isi Kekosongan Bid Labfor

“Bakti sosial ini melibatkan seluruh masyarakat Nayaro, guru-guru, tenaga kesehatan, aparat Kampung dan keamanan kita berkolaborasi,” ujar Daniel. Perayaan HUT RI ke 79 PTFI tahun ini lebih menonjolkan tema seni dan budaya.

Untuk tema HUT RI ke 79 sendiri selain mengusung tema nasional yaitu Nusantara Baru Indonesia Maju.PTFI juga mengusung tema internal perusahaan “Hulu hilir pertambangan untuk Indonesia maju” untuk melengkapi tema nasional yang digunakan.

Sementara itu, Mewakili Pemerintah Kabupaten Mimika, yang diwakili Staf Distrik, Amelda M Rumayomi S.Sos., MPA memberi apresiasi atas dukungan dan kerjasama dari PTFI yangmelaksanakan kegiatan bakti sosial diwilayah Distrik Mimika Baru, khususnya di Kampung Nayaro.

“Atas nama Pemda Mimika mengucapkan banyak terima kasih kepada PTFI yang turut melibatkan pemerintah daerah dan masyarakat dalam kegiatan bakti sosial dalam rangka perayaan HUT RI ke 79,” kata Amelda.

Baca Juga :  Menapaki Peran LMA-Tsingwarop Melawan Tantangan Zaman Demi Nilai-nilai Adat

Selain bakti sosial, PTFI akan menggelar berbagai kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 12 hingga 24 Agustus 2024 diantaranya, kegiatan rohani dalam bentuk Ibadah Syukur (12/8/2024), pengukuhan Paskibraka 15 Agustus 2024, upacara pengibaran dan penurunan bendera 17 Agustus 2024 berbagai lomba-lomba dan acara komunitas  bertema seni budaya, bazar makanan dan puncaknya panggung hiburan acara kota pada 24 Agustus 2024. (mww/ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

MIMIKA – PT Freeport Indonesia (PTFI) akan menggelar Bakti Sosial di Kampung Nayaro, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Papua Tengah. Dalam forum konferensi pers yang dilaksanakan di Rumah Kopi Amungme Gold Timika, Senin (12/8), Panitia HUT RI ke-79 PTFI Lowland memaparkan rencana tersebut. 

Kegiatan bakti sosial PTFI Lowland turut melibatkan Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Distrik Mimika Baru dan didukung oleh aparat keamanan serta masyarakat yang berada di Kampung Nayaro yang merupakan wilayah yang berada di sekitar area operasi pertambangan Freeport.

Ketua Panitia HUT ke-79 RI Lowland PTFI, Daniel Perwira memaparkan, kegiatan bakti sosial akan dilakukan bersama beberapa kegiatan lain di Kampung Nayaro selama dua hari yakni mulai tanggal 13-14 Agustus 2024. 

Adapun kegiatan yang dilaksanakan yaitu kerja bakti membersihkan kampung bersama warga, pelatihan sepak bola (coaching clinic) untuk anak-anak Nayaro oleh Papua Football Academy (PFA), sosialisasi bahaya penggunaan narkoba, cara menjaga kesehatan gigi oleh Persatuan Dokter Gigi (PDGI) Mimika dan kebersihan sanitasi.

Baca Juga :  Gedung Kantor KPU Baru Akan Ditempati Sebelum Pilkada 

“Bakti sosial ini melibatkan seluruh masyarakat Nayaro, guru-guru, tenaga kesehatan, aparat Kampung dan keamanan kita berkolaborasi,” ujar Daniel. Perayaan HUT RI ke 79 PTFI tahun ini lebih menonjolkan tema seni dan budaya.

Untuk tema HUT RI ke 79 sendiri selain mengusung tema nasional yaitu Nusantara Baru Indonesia Maju.PTFI juga mengusung tema internal perusahaan “Hulu hilir pertambangan untuk Indonesia maju” untuk melengkapi tema nasional yang digunakan.

Sementara itu, Mewakili Pemerintah Kabupaten Mimika, yang diwakili Staf Distrik, Amelda M Rumayomi S.Sos., MPA memberi apresiasi atas dukungan dan kerjasama dari PTFI yangmelaksanakan kegiatan bakti sosial diwilayah Distrik Mimika Baru, khususnya di Kampung Nayaro.

“Atas nama Pemda Mimika mengucapkan banyak terima kasih kepada PTFI yang turut melibatkan pemerintah daerah dan masyarakat dalam kegiatan bakti sosial dalam rangka perayaan HUT RI ke 79,” kata Amelda.

Baca Juga :  Bupati Omaleng: Saya Harap Semua OPD Harus Berhati-hati 

Selain bakti sosial, PTFI akan menggelar berbagai kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 12 hingga 24 Agustus 2024 diantaranya, kegiatan rohani dalam bentuk Ibadah Syukur (12/8/2024), pengukuhan Paskibraka 15 Agustus 2024, upacara pengibaran dan penurunan bendera 17 Agustus 2024 berbagai lomba-lomba dan acara komunitas  bertema seni budaya, bazar makanan dan puncaknya panggung hiburan acara kota pada 24 Agustus 2024. (mww/ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya