KARUBAGA– Bertempat di Jalan Irian Distrik Karubaga, Kasat Lantas Pimpin langsung Pelaksanaan Operasi Keselamatan Cartenz pada hari ke -11 bersama anggotanya. Sabtu, (18/2).
Kapolres Tolikara AKBP Dicky Hermasyah Saragih, S.Sos Melalui Kasat Lantas Ipda M.Saiful Amin, S.H saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa Pelaksanaan Operasi Keselamatan 2023 hari ke -11 ini kami menemukan pelanggar yang berjumlah 15 diantaranya terdapat 13 Pelanggar roda dua yang tidak menggunakan Helm SNI dan terdapat dua pelanggar Roda 4 yang melebihi kapasitas, sehingga pelanggar tersebut diberikan teguran secara lisan.
“Kami Sebagai pihak petugas Operasi Keselamatan Cartenz 2023, akan terus memberikan himbauan dan pengetahuan luas tentang cara berkendara yang baik dan benar sehingga dapat mencegah terjadinya kecelakaan yang dapat mengakibatkan adanya korban jiwa, tidak luput juga kami memberikan teguran lisan pada pelanggar yang kami temui pada hari ini.”Ujarnya.
Sambungnya, pelaksanaan pada hari ini jumlah pelanggar yang kami temukan telah menurun dari hari sebelumnya, hal ini menjadi sebuah semangat bagi kami sehingga kami tetap optimis dalam memberikan pelayanan dan mengingatkan para pengendara agar peduli terhadap keselamatan mereka dalam berkendara.
“Harapan kami, angka penurunan pelanggar dapat terus menurun sehubungan dengan meningkatnya angka kepatuhan masyarakat terhadap Keselamatan dalam berlalulintas sehingga terciptanya kelancaran aktifitas berkendara dijalan raya”Pungkasnya.(gin)