Site icon Cenderawasih Pos

Argentina dan Kanada Sukses Melaju ke Perempat Final Copa America 2024

Lautaro Martinez dari Argentina melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua tim bersama Lionel Messi dari Argentina pada pertandingan grup A CONMEBOL Copa America (Hector Vivas/Getty Images/Antara)

JAKARTA– Timnas Argentina dan Timnas Kanada melaju ke babak perempat final Copa Amerika 2024 mewakili Grup A setelah menempati peringkat pertama serta kedua klasemen akhir.

 Argentina tercatat menempati peringkat pertama klasemen akhir Grup A Copa America 2024 setelah mampu menyapu bersih tiga pertandingan dan mengumpulkan total sembilan poin, demikian catatan Conmebol.
Pada pertandingan ketiga Grup A, Argentina tercatat mampu mengalahkan Peru dengan skor 2-0 berkat brace yang dicatatkan oleh penyerang Inter Milan Lautaro Martinez.
Sementara itu, Kanada memastikan langkahnya ke perempat final Copa America 2024 setelah ditahan imbang 0-0 oleh Chile.
Hasil imbang tersebut membuat Kanada mengamankan tempat kedua klasemen akhir Grup A dengan torehan empat poin dari tiga pertandingan.
Selanjutnya Argentina akan ditantang peringkat kedua Grup B pada babak perempat final Copa America 2024 di Stadion NRG, Houston, Texas, Jumat (5/7) mendatang.
Sementara itu, Kanada akan berjumpa juara Grup B Copa America 2024 pada babak perempat final di Stadion AT & T, Arlington, Texas, Sabtu (6/7) nanti. (*)
SUMBER: Jawapos
Berikut klasemen akhir Grup A Copa America 2024
No Negara Main SG Poin
1 Argentina 3 5 9
2 Kanada 3 -1 4
3 Chile 3 -1 2
4 Peru 3 -3 1
Exit mobile version