Konvoi itu dimulai sekira pukul 15.00 WIT dengan rute, Stadion utama Lukas Enembe (Sule) sebagai titik kumpul, kemudian lanjut ke Abepura, Skyland - Entrop, Polimak - Jayapura, Dok II atas - Yapis, Mandala - SPN (Putar balik) - Dok IX - Kupang, Pelabuhan - Argapura, Hamadi - Jembatan Merah (Selesai).
Para penonton bersorak sorai dan saling mendukung tim kesayangan. Sebelum jalannya pertandingan antara kedua negara tersebut, pihak penyelenggara nobar mengajak para penonton mengikuti sejumlah kuis yang telah disiapkan oleh panitia untuk mendapat hadiah menarik yang sudah disiapkan.
Di Maria memulai karier sepak bolanya di klub lokal Rosario Central. Penampilannya yang impresif menarik perhatian klub-klub besar Eropa. Pada 2007, Di Maria memutuskan untuk bergabung dengan Benfica, klub papan atas Portugal.
Pada babak pertama, jual beli serangan dipamerkan kedua tim di mana Kolombia di bawah asuhan Nestor Lorenzo tampil sedikit lebih berbahaya. Sayap mereka Luis Diaz mengawali peluang pada menit ke-5 dengan tendangannya yang masih diselamatkan kiper Emiliano Martinez.
Messi ingin Di Maria mencatatkan namanya di papan skor sama seperti yang dilakukan di final melawan Brasil di Copa America 2021 dan melawan Prancis saat memenangkan Piala Dunia 2022.
Ini adalah pertama kalinya pertandingan perebutan gelar Copa America menampilkan pertunjukan musik, seperti ala Super Bowl. Dan, seiring dengan tontonan seputar pertandingan terbesar NFL tersebut, nampaknya jumlah uang yang akan dikantongi Shakira untuk konser kali ini juga akan setara.
Luis Suarez lahir di keluarga di mana sepak bola mengalir dalam darah mereka. Penyerang Atletico Madrid ini adalah anak keempat dari tujuh bersaudara, dan banyak saudara-saudaranya yang bermain sepak bola profesional di Uruguay dan Amerika Latin, seperti Paolo, Maximiliano, dan Diego. El Pistolero – Sang Penembak – adalah yang tersukses di antara mereka semua, menunjukkan bakat luar biasa memang sudah ada dalam garis keturunannya.
Luis Suarez, mantan bintang Liverpool, menjadi pahlawan dalam laga ini dengan mencetak gol di menit-menit akhir, yang memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti. Berikut ulasan lengkap jalannya pertandingan yang penuh drama ini.
Lionel Messi dan Timnas Argentina berada di ambang mencetak sejarah baru dengan berusaha menjadi negara pertama yang mempertahankan gelar Copa America sekaligus juara dunia. Dalam laga final, Argentina akan berhadapan dengan Kolombia setelah Jefferson Lerma dari Crystal Palace mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan semifinal yang penuh emosi melawan Uruguay.
Timnas Kanada gagal menembus final dalam debut mereka di Copa America setelah kalah 0-2 dari Argentina di semifinal. Kekalahan ini merupakan yang kedua kalinya bagi Les Rouges dari Argentina dalam kejuaraan yang sama. Sebelumnya, Kanada juga kalah dengan skor 2-0 dari Argentina di laga pembuka fase grup.