Todd Boehly selaku owner sebenarnya tertarik untuk mempertahankan Pochettino tetapi Eghbali ingin mengantikannya dengan pelatih baru.
“Atas nama semua orang di Chelsea, kami ingin mengucapkan terimakasih kepada Mauricio atas jasanya musim ini, dia kan disambut kembali di Stamford Bridge kapan saja dan kami mendoakan yang terbaik untuknya dalam karir kepelatihannya dimasa depan,” ujar Direktur Olahraga Laurance Stewart dan Paul Winstanley.
Selama satu musim menangani Chelsea, Pochettino telah mencatatkan 27 kemenangan dengan 10 laga imbang dan 14 kekalahan dari 51 laga di jalankan.
“Terimakasih kepada grup kepemilikan Chelsea dan Direktur Olahraga atas kesempatan untuk menjadi bagian dari Sejarah klub sepak bola ini. klub sekarang memiliki posisi yang baik untuk terus bergerak maju di Liga Premier dan Eropa di tahun-tahun mendatang,” Ujar Pochettino dalam keterangan klub.
Selain Mauricio Pochettino, empat staf kepelatihnya juga akan meninggalkan Stamford Bridge yaitu Jesus Perez, Miguel d’Agostono, Toni Jimenez dan Sebastiano Pochettino.
Belum diketahui siapa yang akan ditargetkan oleh Chelsea sebagai pengganti Pochettino, tetapi ada nama-nama seperti Kieran McKenna yang telah mengantarkan Ipswich Town promosi ke Liga Premier, Roberto De Zerbi yang telah meninggalkan Brighton dan Bos Sporting CP, Ruben Amorim yang juga di minati beberapa klub Liga Premier seperti West Ham. (*)
Sumber: Jawapos