Kedepankan Menang daripada Bermain Indah, Maladewa pun Dilibas 4-0!

“Makanya saya bilang saya harus ganti kalian. Dua winger saya tarik keluar. Saya masuk satu striker dan masukin satu gelandang. Dan Alhamdulillah berjalan baik,” jelasnya.
Secara keseluruhan, Indra mengaku cukup puas dengan penampilan tim asuhnya saat menghadapi Maladewa. Hanya saja, ia menyayangkan finishing para pemainnya kurang baik.
“Tapi secara keseluruhan rest defense, counter attack dan build up, distribusi dan lain-lain, cuman finishing yang jadi masalah,” tutupnya.
Sementara itu, striker timnas Indonesia U-20 Jens Raven menargetkan timnya untuk finis sebagai juara grup pada babak kualifikasi Piala Asia U-20.
Dengan menjadi juara grup, maka Indonesia akan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 yang akan berlangsung di Tiongkok, 6-23 Februari 2025.
“Jika kami ingin lolos ke Tiongkok di Februari, kita harus menjadi peringkat pertama di grup. Saya pikir itu penting bagi kita, untuk fokus ke pertandingan per pertandingan,” kata Raven masih dikutip dari sumber yang sama.
Pada laga kedua Jumat (27/9) nanti, Indonesia akan bersua Timor Leste. Sama seperti Maladewa, Timor Leste juga baru saja menelan kekalahan 3-1 dari Yaman pada laga pertama kualifikasi Piala Asia U-20. (*)
Sumber: Jawapos
“Makanya saya bilang saya harus ganti kalian. Dua winger saya tarik keluar. Saya masuk satu striker dan masukin satu gelandang. Dan Alhamdulillah berjalan baik,” jelasnya.
Secara keseluruhan, Indra mengaku cukup puas dengan penampilan tim asuhnya saat menghadapi Maladewa. Hanya saja, ia menyayangkan finishing para pemainnya kurang baik.
“Tapi secara keseluruhan rest defense, counter attack dan build up, distribusi dan lain-lain, cuman finishing yang jadi masalah,” tutupnya.
Sementara itu, striker timnas Indonesia U-20 Jens Raven menargetkan timnya untuk finis sebagai juara grup pada babak kualifikasi Piala Asia U-20.
Dengan menjadi juara grup, maka Indonesia akan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 yang akan berlangsung di Tiongkok, 6-23 Februari 2025.
“Jika kami ingin lolos ke Tiongkok di Februari, kita harus menjadi peringkat pertama di grup. Saya pikir itu penting bagi kita, untuk fokus ke pertandingan per pertandingan,” kata Raven masih dikutip dari sumber yang sama.
Pada laga kedua Jumat (27/9) nanti, Indonesia akan bersua Timor Leste. Sama seperti Maladewa, Timor Leste juga baru saja menelan kekalahan 3-1 dari Yaman pada laga pertama kualifikasi Piala Asia U-20. (*)
Sumber: Jawapos