Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Sansan Mulai Tunjukan Ketajaman

JAYAPURA – Striker anyar Persipura Jayapura, Sansan Husaeni mulai membuktikan kualitasnya. Diturunkan sejak menit awal saat bersua Sulut United, mantan pemain Rans Nusantara FC itu langsung mencatatkan namanya di papan skor pada menit 11″.

Kala itu, Persipura sukses mengalahkan Sulut United dengan skor 2-1. Satu gol Persipura dicetak oleh Ramai Rumakiek pada menit 28″.

Dalam laga ini, Sansan sebenarnya mencetak dua gol, sayang salah satu golnya dianulir wasit yang dianggap offside.

Sansan merasa bangga bisa dipercayakan turun sejak menit awal setelah dua laga sebelumnya bermain dari bangku cadangan.

“Setelah 2 match duduk di bangku cadangan, dan match ke-3 diberikan kesempatan menjadi inti, cukup senang, tentu nyaman sekali,” ungkap Sansan kepada Cenderawasih Pos, Selasa (13/9).

Baca Juga :  Tiba di Jayapura, Tony Hoo Langsung Pimpin Latihan Tim Persipura

Terkait keran golnya yang mulai terbuka, Sansan mengaku tidak ingin membebani dirinya. Dia mengaku hanya ingin bekerja keras untuk bisa memberikan kemenangan bagi pasukan Mutiara Hitam.

“Berbicara gol, bagi saya tidak begitu dipikirkan. Memang terkadang berat beban striker dituntut untuk buat gol,” ujarnya.

“Yang penting kita setiap pertandingan bisa meraih poin, itu paling penting. Dan semoga ini awal yang baik untuk saya pribadi. Tetapi sepak bola tidak bermain sendiri ada tim. Solid itu paling penting,” sambungnya.

Dia juga mengaku sangat bahagia bisa menjadi bagian dari Persipura yang sedang berjuang untuk kembali bermain di pentas Liga 1 Indonesia. “Saya ucapkan terima kasih setelah bergabung kurang lebih 1 bulan bisa diterima sama rekan-rekan pemain, dan terbilang singkat adaptasinya,” pungkasnya. (eri/nat)

Baca Juga :  Resmi Dilepas PSS, Persipura Segera Kontrak Boaz

JAYAPURA – Striker anyar Persipura Jayapura, Sansan Husaeni mulai membuktikan kualitasnya. Diturunkan sejak menit awal saat bersua Sulut United, mantan pemain Rans Nusantara FC itu langsung mencatatkan namanya di papan skor pada menit 11″.

Kala itu, Persipura sukses mengalahkan Sulut United dengan skor 2-1. Satu gol Persipura dicetak oleh Ramai Rumakiek pada menit 28″.

Dalam laga ini, Sansan sebenarnya mencetak dua gol, sayang salah satu golnya dianulir wasit yang dianggap offside.

Sansan merasa bangga bisa dipercayakan turun sejak menit awal setelah dua laga sebelumnya bermain dari bangku cadangan.

“Setelah 2 match duduk di bangku cadangan, dan match ke-3 diberikan kesempatan menjadi inti, cukup senang, tentu nyaman sekali,” ungkap Sansan kepada Cenderawasih Pos, Selasa (13/9).

Baca Juga :  Lupakan Hasil Sebelumnya, Ini Pesan Gunansar Mandowen

Terkait keran golnya yang mulai terbuka, Sansan mengaku tidak ingin membebani dirinya. Dia mengaku hanya ingin bekerja keras untuk bisa memberikan kemenangan bagi pasukan Mutiara Hitam.

“Berbicara gol, bagi saya tidak begitu dipikirkan. Memang terkadang berat beban striker dituntut untuk buat gol,” ujarnya.

“Yang penting kita setiap pertandingan bisa meraih poin, itu paling penting. Dan semoga ini awal yang baik untuk saya pribadi. Tetapi sepak bola tidak bermain sendiri ada tim. Solid itu paling penting,” sambungnya.

Dia juga mengaku sangat bahagia bisa menjadi bagian dari Persipura yang sedang berjuang untuk kembali bermain di pentas Liga 1 Indonesia. “Saya ucapkan terima kasih setelah bergabung kurang lebih 1 bulan bisa diterima sama rekan-rekan pemain, dan terbilang singkat adaptasinya,” pungkasnya. (eri/nat)

Baca Juga :  Incar Kemenangan Perdana Saat Lawan Persela

Berita Terbaru

Artikel Lainnya