Thursday, December 26, 2024
24.7 C
Jayapura

Jamu Deltras, Persipura Mulai Genjot Persiapan

JAYAPURA-Usai melakoni dua laga away, pasukan Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura kembali melakukan latihan di Kota Jayapura jelang pertandingan menjamu Deltras Sidoarjo pada 18 September mendatang di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura.

Selasa (13/9) kemarin, bertempat di lapangan sepak bola Lantamal X Jayapura, para punggawa Persipura terlihat begitu antusias mengikuti latihan di bawah asuhan pelatih Ricky Nelson.

Dari pantauan Cenderawasih Pos, Ian Kabes dan kolega terlihat melakukan latihan fisik ringan dengan sentuhan bola. Sepertinya, coach Ricky tidak ingin para pemainnya kehilangan sentuhan terbaik mereka usai melakukan istirahat selama dua hari lalu.

“Kita kembali melakukan recovery untuk persiapan pertandingan berikutnya. Dua hari istirahat total, karena capek sekali, perjalanan jauh,” ungkap Ricky Nelson kepada Cenderawasih Pos usai latihan, Selasa (13/9).

Baca Juga :  Ketinggalan Jauh, Harus Radikal Pimpin Persipura

Mantan pelatih Borneo FC dan Sulut United itu juga menyebutkan mereka baru akan meningkatkan intensitas latihan pada hari ini Rabu (14/9).

“Kita sengaja fokus recovery saja hari ini, sehingga besok (Rabu-red) jika kita ingin menaikan intensitas latihan, pemain sudah siap,” ujarnya.

Terkait kondisi pemain, pelatih kelahiran Kupang, NTT itu membeberkan jika ada beberapa pemain mereka yang masih dalam kondisi kelelahan. Untuk itu kemungkinan saat menghadapi Deltras, dirinya akan melakukan beberapa rotasi.

“Kalau cedera tidak ada, paling hanya kelelahan saja. Kemungkinan ada rotasi, tapi kalau 3 sampai 4 hari mereka cepat pulih kita normal seperti biasanya. Tapi saya lihat ada peluang untuk rotasi pemain,” pungkasnya.(eri/nat)

Baca Juga :  Alfredo Akui Belum Ada Pemain Persipura Gabung Persita

JAYAPURA-Usai melakoni dua laga away, pasukan Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura kembali melakukan latihan di Kota Jayapura jelang pertandingan menjamu Deltras Sidoarjo pada 18 September mendatang di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura.

Selasa (13/9) kemarin, bertempat di lapangan sepak bola Lantamal X Jayapura, para punggawa Persipura terlihat begitu antusias mengikuti latihan di bawah asuhan pelatih Ricky Nelson.

Dari pantauan Cenderawasih Pos, Ian Kabes dan kolega terlihat melakukan latihan fisik ringan dengan sentuhan bola. Sepertinya, coach Ricky tidak ingin para pemainnya kehilangan sentuhan terbaik mereka usai melakukan istirahat selama dua hari lalu.

“Kita kembali melakukan recovery untuk persiapan pertandingan berikutnya. Dua hari istirahat total, karena capek sekali, perjalanan jauh,” ungkap Ricky Nelson kepada Cenderawasih Pos usai latihan, Selasa (13/9).

Baca Juga :  Alfredo Akui Belum Ada Pemain Persipura Gabung Persita

Mantan pelatih Borneo FC dan Sulut United itu juga menyebutkan mereka baru akan meningkatkan intensitas latihan pada hari ini Rabu (14/9).

“Kita sengaja fokus recovery saja hari ini, sehingga besok (Rabu-red) jika kita ingin menaikan intensitas latihan, pemain sudah siap,” ujarnya.

Terkait kondisi pemain, pelatih kelahiran Kupang, NTT itu membeberkan jika ada beberapa pemain mereka yang masih dalam kondisi kelelahan. Untuk itu kemungkinan saat menghadapi Deltras, dirinya akan melakukan beberapa rotasi.

“Kalau cedera tidak ada, paling hanya kelelahan saja. Kemungkinan ada rotasi, tapi kalau 3 sampai 4 hari mereka cepat pulih kita normal seperti biasanya. Tapi saya lihat ada peluang untuk rotasi pemain,” pungkasnya.(eri/nat)

Baca Juga :  Bank Papua Tetap Berikan Sinyal Dukung Persipura

Berita Terbaru

Artikel Lainnya