Friday, March 29, 2024
26.7 C
Jayapura

Cidera, 4 Pemain Persipura Jalani Program Khusus

Asisten pelatih Persipura Jayapura Ridwan Bauw saat memberikan keterangan kepada awak media saat ditemui di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (9/8) kemarin. ( FOTO : Erik / Cepos)

JAYAPURA-Usai melakoni lawatan panjang dari Pulau Jawa, tim Persipura Jayapura kembali latihan di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (9/8) kemarin.

Namun beberapa penggawa yang mengalami cidera masih menjalani latihan terpisah. Mereka yakni sang kapten Boaz Solossa, Imanuel Wanggai, Marinus Wanewar dan Panggih Prio Sembodho. Keempatnya masih dalam tahap pemulihan dan mendapatkan terapi fisik ringan dari sang fisik, Breno Araujo.

Boaz Solossa mengalami cidera otot paha, Marinus Wanewar cidera lutut, Imanuel Wanggai cidera engkel dan Panggih mengalami cidera ibu jari tangan kanan.

Asisten pelatih Persipura Jayapura, Ridwan Bauw mengatakan, keempat pemainnya itu menjalani program khusus. 

“Sementara ini kami ikutkan mereka di latihan ringan dengan menu yang tak banyak untuk melihat kondisi mereka dan tetap menjaga kondisi mereka supaya bisa cepat sembuh,”ungkap Ridwan kepada awak media saat ditemui di Stadion Mandala Jayapura usai latihan, Jumat (9/8) kemarin.

Baca Juga :  Lawan Bali United, Yakin Rebut 3 Poin

Titus Bonai yang juga sempat mengalami cidera saat menghadapi PSIS Semarang, namun sudah terlihat kembali bergabung dengan rekan-rekannya dalam latihan penuh.

Ridwan menaruh harapan besar agar para penggawa Persipura tersebut bisa segera pulih dan memperkuat timnya saat menjamu Kalteng Putra, Rabu (14/8).

“Kita akan usahakan agar mereka bisa segera pulih dan bermain menghadapi Kalteng Putra,” tandasnya.

Sementara itu, pelatih kepala Persipura Jacksen Tiago yang belum mendampingi timnya dalam latihan juga mengharapkan hal yang sama. Pelatih asal Brasil itu berharap pemainnya bisa segera pulih. “Kita doakan semoga cepat pulih dan bergabung bersama kita,” ujar Jacksen via telepon selulernya. 

Jacksen dijadwal baru akan mendampingi timnya dalam latihan  hari ini, Sabtu (10/8) di Stadion Mandala Jayapura. (eri/tho)

Baca Juga :  Dramatis, Persimer Lolos 6 Besar
Asisten pelatih Persipura Jayapura Ridwan Bauw saat memberikan keterangan kepada awak media saat ditemui di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (9/8) kemarin. ( FOTO : Erik / Cepos)

JAYAPURA-Usai melakoni lawatan panjang dari Pulau Jawa, tim Persipura Jayapura kembali latihan di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (9/8) kemarin.

Namun beberapa penggawa yang mengalami cidera masih menjalani latihan terpisah. Mereka yakni sang kapten Boaz Solossa, Imanuel Wanggai, Marinus Wanewar dan Panggih Prio Sembodho. Keempatnya masih dalam tahap pemulihan dan mendapatkan terapi fisik ringan dari sang fisik, Breno Araujo.

Boaz Solossa mengalami cidera otot paha, Marinus Wanewar cidera lutut, Imanuel Wanggai cidera engkel dan Panggih mengalami cidera ibu jari tangan kanan.

Asisten pelatih Persipura Jayapura, Ridwan Bauw mengatakan, keempat pemainnya itu menjalani program khusus. 

“Sementara ini kami ikutkan mereka di latihan ringan dengan menu yang tak banyak untuk melihat kondisi mereka dan tetap menjaga kondisi mereka supaya bisa cepat sembuh,”ungkap Ridwan kepada awak media saat ditemui di Stadion Mandala Jayapura usai latihan, Jumat (9/8) kemarin.

Baca Juga :  Jack Komboy Pimpin Persipura All Star

Titus Bonai yang juga sempat mengalami cidera saat menghadapi PSIS Semarang, namun sudah terlihat kembali bergabung dengan rekan-rekannya dalam latihan penuh.

Ridwan menaruh harapan besar agar para penggawa Persipura tersebut bisa segera pulih dan memperkuat timnya saat menjamu Kalteng Putra, Rabu (14/8).

“Kita akan usahakan agar mereka bisa segera pulih dan bermain menghadapi Kalteng Putra,” tandasnya.

Sementara itu, pelatih kepala Persipura Jacksen Tiago yang belum mendampingi timnya dalam latihan juga mengharapkan hal yang sama. Pelatih asal Brasil itu berharap pemainnya bisa segera pulih. “Kita doakan semoga cepat pulih dan bergabung bersama kita,” ujar Jacksen via telepon selulernya. 

Jacksen dijadwal baru akan mendampingi timnya dalam latihan  hari ini, Sabtu (10/8) di Stadion Mandala Jayapura. (eri/tho)

Baca Juga :  Dramatis, Persimer Lolos 6 Besar

Berita Terbaru

Artikel Lainnya