Friday, November 22, 2024
33.7 C
Jayapura

Daud Arim Menilai Tidak Ada Pemain yang Menonjol

Papua Harmoni Futsal Championship

JAYAPURA – Pelatih kepala Futsal Papua, Daud Henry Arim mengatakan tidak menemukan pemain yang menonjol dalam Papua Harmoni Futsal Championship yang baru saja selesai digelar.

Padahal, Daud Arim berharap kompetisi yang digelar begitu megah bisa melahirkan talenta-talenta muda untuk diboyong memperkuat Futsal Papua pada PON XXI.

Meski diikuti sebanyak 61 tim yang terdiri dari pelajar SMA/SMK dan umum, tapi pelatih yang sudah mempersembahkan medali emas untuk Futsal Papua pada PON XX itu tidak melihat pemain yang menonjol kecuali tim Blacksteel Manokwari.

Meski ada yang menonjol, legenda hidup Persipura Jayapura itu mengaku bahwa pemain-pemain tersebut merupakan pemain Futsal Papua yang sedang disiapkan untuk PNN XXI tahun 2024.

Baca Juga :  Garuda Futsal Diikuti 50 Tim

“Setelah melihat turnamen harmoni futsal tidak ada pemain yang menonjol. Yang ada pemain futsal yang tergabung di Futsal PON Papua. Pemain Futsal PON Papua yang lebih baik di turnamen ini,” ungkap Daud Arim kepada Cenderawasih Pos di Kota Jayapura, Senin (31/10).

Diketahui, untuk kategori umum, AAIR Black sukses menyabet gelar juara usai mengalahkan Mitra Papua Manokwari dengan skor 7-2 di partai final.

AAIR Black tampil memukau dalam turnamen ini karena diperkuat beberapa pemain lapangan hijau seperti Todd Ferre, Ramai Rumakiek, Jusak Isir, Yudistira Mambrasar dan Jhon Tagi.

“Saya melihat lebih banyak pemain sepakbola. Kita harus tahu Futsal beda dengan sepakbola. Kita harus tahu cara bermainnya,” ujarnya.

Baca Juga :  Hari Ini MKMK Gelar Rapat Tertutup untuk Putuskan Dugaan Pelanggaran Etik

Saat ini Futsal Papua sudah melakukan pemusatan latihan berjalan, sebagai juara bertahan dan dipastikan lolos secara otomatis, Futsal Papua melakukan persiapan jauh-jauh hari untuk bisa tampil maksimal pada PON XXI Aceh – Sumatera Utara tahun 2024. (eri/nat)

Papua Harmoni Futsal Championship

JAYAPURA – Pelatih kepala Futsal Papua, Daud Henry Arim mengatakan tidak menemukan pemain yang menonjol dalam Papua Harmoni Futsal Championship yang baru saja selesai digelar.

Padahal, Daud Arim berharap kompetisi yang digelar begitu megah bisa melahirkan talenta-talenta muda untuk diboyong memperkuat Futsal Papua pada PON XXI.

Meski diikuti sebanyak 61 tim yang terdiri dari pelajar SMA/SMK dan umum, tapi pelatih yang sudah mempersembahkan medali emas untuk Futsal Papua pada PON XX itu tidak melihat pemain yang menonjol kecuali tim Blacksteel Manokwari.

Meski ada yang menonjol, legenda hidup Persipura Jayapura itu mengaku bahwa pemain-pemain tersebut merupakan pemain Futsal Papua yang sedang disiapkan untuk PNN XXI tahun 2024.

Baca Juga :  Boby Awi Pimpin  AFK Kota Jayapura

“Setelah melihat turnamen harmoni futsal tidak ada pemain yang menonjol. Yang ada pemain futsal yang tergabung di Futsal PON Papua. Pemain Futsal PON Papua yang lebih baik di turnamen ini,” ungkap Daud Arim kepada Cenderawasih Pos di Kota Jayapura, Senin (31/10).

Diketahui, untuk kategori umum, AAIR Black sukses menyabet gelar juara usai mengalahkan Mitra Papua Manokwari dengan skor 7-2 di partai final.

AAIR Black tampil memukau dalam turnamen ini karena diperkuat beberapa pemain lapangan hijau seperti Todd Ferre, Ramai Rumakiek, Jusak Isir, Yudistira Mambrasar dan Jhon Tagi.

“Saya melihat lebih banyak pemain sepakbola. Kita harus tahu Futsal beda dengan sepakbola. Kita harus tahu cara bermainnya,” ujarnya.

Baca Juga :  GPDP En-Rimon Juarai Turnamen Futsal Waterpauw Cup 2021

Saat ini Futsal Papua sudah melakukan pemusatan latihan berjalan, sebagai juara bertahan dan dipastikan lolos secara otomatis, Futsal Papua melakukan persiapan jauh-jauh hari untuk bisa tampil maksimal pada PON XXI Aceh – Sumatera Utara tahun 2024. (eri/nat)

Berita Terbaru

Belasan Orang Hilang Hingga November 2024

Jangan Ada PSU Maupun Gugatan di MK

DPTb Kota Jayapura 21 Orang

Artikel Lainnya