JAYAPURA-Tampaknya libur panjang perayaan natal dan tahun baru 2023 berdampak pada meningkatnya jumlah pengunjung di tempat wisata di Kota Jayapura seperti di pantai-pantai.
Siti selaku penjual mainan di Pantai Hamadi mengaku, jumlah pengunjung yang datang di pantai hamadi saat libur natal mengalami peningkatan, terutama pada hari Minggu dan Senin (26/12).
Banyak pengunjung datang bersama keluarga untuk mandi-mandi tidak hanya warga Kota Jayapura saja, namun juga ada pengunjung datang dari Kabupaten Keerom dan Kabupaten Jayapura.
“Libur natal kali ini memang pengunjung lebih ramai dibanding dengan libur natal tahun 2021 lalu, karena saat ini sudah tidak ada pembatasan sosial, pandemi Covid-19 sudah berlalu jadi banyak warga bersama keluarga berlibur ke pantai,’’katanya, Senin (26/12)alu.
Menurut Siti dengan meningkatnya jumlah pengunjung yang mandi di pantai hamadi juga mempengaruhi omzet pemasukannya di jualannya, biasanya ia jualan dari siang hingga sore dapat Rp 500 ribu ini sampai Rp 1 juta karena banyak yang membeli dagangannya seperi pelampung, bola dan lainnya.
Hal senada juga dikatakan Ricky salah satu karyawan di café Pantai Hamadi, Ricky mengaku, libur natal banyak pengunjung datang ke Pantai Hamadi. Selain menyewa pondok, banyak juga yang memesan makanan dan minuman, hingga membuatnya cukup kewalahan menerima pesanan.
Ricky mengaku, libur natal kali ini memang pengunjung meningkat dibanding tahun lalu, karena pandemi Covid-19 sudah berlalu, sehingga banyak keluarga dan warga memanfaatkan liburan untuk keluar dengan mandi-mandi di Pantai Hamadi.
Sementara itu, Suparmi salah warga Karya Bumi, Kabupaten Jayapura mengaku, liburan natal ia bersama keluarga memanfaatkan mandi di Pantai Hamadi, dan ini sering ia lakukan karena selain ia mandi-mandi di pantai ia juga bisa singgah silahturahmi ke rumah keluarganya yang ada di Kota Jayapura. Apalagi saat ini sudah tidak ada pandemi Covid-19 tentu lebih bebas lagi dalam bersilahturahmi ke keluarganya.(dil/tri)