Thursday, March 28, 2024
31.7 C
Jayapura

Permudah Beramal di Masjid

Ketum DMI  Provinsi Papua Dr. H. Mansur M, SH.,MM., melaunching aplikasi “ Link Aja Syariah Digital “ cara beramal di kotak amal masjid secara online menggunakan aplikasi Link Aja, yang dilaunching di Masjid  Nurul Amin YAPIS Dok V Atas, Senin (18/1) kemarin. ( FOTO: Priyadi/Cepos)

JAYAPURA-Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Papua melaunching aplikasi “Link Aja Syariah Pada Kotak Amal Digital di Masjid” di Masjid Nurul Amin YAPIS Dok V Atas. 

 Ketua Umum DMI Provinsi Papua Dr.H.Mansur M.,SH.,MM., mengungkapkan, launching aplikasi “Link Aja Syariah pada kotak amal Digital ” dalam rangka peningkatan tata kelola masjid oleh pengurus wilayah DMI Provinsi Papua bersama DMI Kota Jayapura yang bekerjasama dengan lembaga aplikasi syariah kotak amal masjid yang dikenal dengan nama “Link Aja Syariah” . 

   Aplikasi Link Aja Syariah pada kotak amal digital di Masjid dalam rangka tata kelola kotak amal yang baik dan benar, lebih transparan serta professional, sehingga dalam mengelola keuangan masjid yang masuk dan keluar bisa lebih transparan, akuntabel, karena dengan beramal di masjid dengan menggunakan cara seperti ini nantinya  dalam aspek keuangan masjid bisa lebih terukur dan aman, aspek administrasi pertanggungjawaban yang akuntabel dan dalam kondisi Covid-19 tidak saling mengedarkan kotak amal karena banyak dipegang orang karena secara aspek kesehatan juga  harus diperhitungkan. 

Baca Juga :  Pemkot Akan Sosialisasikan Perda New Normal ke Seluruh Kabupaten

 “Kami akan terus lakukan sosialiasi sehingga semua masjid sudah punya barcode masing-masing, sehingga jamaah pada saat salat mau beramal di masjid tinggal melakukan scane di barcode yang ada di kotak amal yang telah disiapkan atau di pasang di layar TV maka tinggal mengetik berapa  uang yang diberikan di masjid dalam beramal,’’ujarnya. 

   Sementara itu, Ketua Pengurus Takmir Masjid Al Masjid Nurul Amin YAPIS Dok V Atas H. Alwi Tianlean mengatakan, program ini sangat baik demi menciptakan tata kelola keuangan di masjid yang transparan, akuntabel, dan profesional, sehingga ini juga menjadi tantangan bagi semua pengurus masjid di wilayah  Jayapura. 

  Dan ini Menjadi ujung tombak dalam digitalisasi kotak amal di masjid untuk jamaah bisa menyumbang ke masjid tidak perlu repot menggunakan uang cash, hanya dengan melakukan scan di barcode yang ada,  dalam mengamal di masjid bisa lebih mudah dan efisien serta membuat transparansi dalam pengelolaan uang di masjid.

Baca Juga :  Perlu Diusulkan Evaluasi LKPJ Tiap Tiga Bulan

   “Kami menyambut baik launching ini dan ini suatu kepercayaan dari jamaah dalam memberikan amalnya di masjid karena untuk bisa dikelola lebih transparan dan profesional,”ucapnya.  (dil/wen)

Ketum DMI  Provinsi Papua Dr. H. Mansur M, SH.,MM., melaunching aplikasi “ Link Aja Syariah Digital “ cara beramal di kotak amal masjid secara online menggunakan aplikasi Link Aja, yang dilaunching di Masjid  Nurul Amin YAPIS Dok V Atas, Senin (18/1) kemarin. ( FOTO: Priyadi/Cepos)

JAYAPURA-Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Papua melaunching aplikasi “Link Aja Syariah Pada Kotak Amal Digital di Masjid” di Masjid Nurul Amin YAPIS Dok V Atas. 

 Ketua Umum DMI Provinsi Papua Dr.H.Mansur M.,SH.,MM., mengungkapkan, launching aplikasi “Link Aja Syariah pada kotak amal Digital ” dalam rangka peningkatan tata kelola masjid oleh pengurus wilayah DMI Provinsi Papua bersama DMI Kota Jayapura yang bekerjasama dengan lembaga aplikasi syariah kotak amal masjid yang dikenal dengan nama “Link Aja Syariah” . 

   Aplikasi Link Aja Syariah pada kotak amal digital di Masjid dalam rangka tata kelola kotak amal yang baik dan benar, lebih transparan serta professional, sehingga dalam mengelola keuangan masjid yang masuk dan keluar bisa lebih transparan, akuntabel, karena dengan beramal di masjid dengan menggunakan cara seperti ini nantinya  dalam aspek keuangan masjid bisa lebih terukur dan aman, aspek administrasi pertanggungjawaban yang akuntabel dan dalam kondisi Covid-19 tidak saling mengedarkan kotak amal karena banyak dipegang orang karena secara aspek kesehatan juga  harus diperhitungkan. 

Baca Juga :  Pemkot Jayapura Berhasil Tekan Inflasi di Bawah Standar Nasional

 “Kami akan terus lakukan sosialiasi sehingga semua masjid sudah punya barcode masing-masing, sehingga jamaah pada saat salat mau beramal di masjid tinggal melakukan scane di barcode yang ada di kotak amal yang telah disiapkan atau di pasang di layar TV maka tinggal mengetik berapa  uang yang diberikan di masjid dalam beramal,’’ujarnya. 

   Sementara itu, Ketua Pengurus Takmir Masjid Al Masjid Nurul Amin YAPIS Dok V Atas H. Alwi Tianlean mengatakan, program ini sangat baik demi menciptakan tata kelola keuangan di masjid yang transparan, akuntabel, dan profesional, sehingga ini juga menjadi tantangan bagi semua pengurus masjid di wilayah  Jayapura. 

  Dan ini Menjadi ujung tombak dalam digitalisasi kotak amal di masjid untuk jamaah bisa menyumbang ke masjid tidak perlu repot menggunakan uang cash, hanya dengan melakukan scan di barcode yang ada,  dalam mengamal di masjid bisa lebih mudah dan efisien serta membuat transparansi dalam pengelolaan uang di masjid.

Baca Juga :  Realisasi Belanja Pemkot Tahun 2018 Tidak Mencapai 100 Persen

   “Kami menyambut baik launching ini dan ini suatu kepercayaan dari jamaah dalam memberikan amalnya di masjid karena untuk bisa dikelola lebih transparan dan profesional,”ucapnya.  (dil/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya