Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Peringati HAI, 1.700 Tifa Ditabuh Anak-anak

SENTANI – Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Jayapura, melaksanakan peringatan Hari Aksara Internasional (HAI) di Tingkat Kabupaten Jayapura, berlangsung di lapangan apel Kantor Bupati Jayapura Gunung Merah Sentani, Senin (25/9/2023).

Dalam acara ini, dilakukan dengan penabuhan tifa sebanyak 1700 tifa oleh anak anak Pendidikan Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak Kanak (TK) serta pembagian 2000 telur ayam.

Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk semangat yang diberikan kepada anak anak PAUD dan TK untuk terus semangat belajar sudah dimulai sejak dini sehingga anak anak bisa terus belajar dengan tekun dan di Kabupaten Jayapura angka buta aksara semakin tidak ada lagi.

Baca Juga :  Lanud Silas Papare Tuan Rumah Lomba Menembak Wilayah Timur

“Kegiatan ini tentu untuk membangkitkan komitmen untuk menjaga literasi di daerah Kabupaten Jayapura sebagai tanda untuk kita sama-sama memberantas buta aksara di Kabupaten Jayapura, dan ini harus dilakukan sejak dini karena anak anak adalah generasi penerus bangsa yang harus diberikan pondasi dan semangat yang kuat dalam,serta berbagai literasi yang baik,”bebernya saat diwawancarai wartawan Cepos.online, di lapangan apel Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Sentani, Senin (25/9).

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Eqberth Kopeuw mengakui, peringatan HAI di Tingkat Kabupaten dilakukan sangat meriah dengan penuh semangat dan dukungan dari orang tua peserta didik karena telah berhasil menabuh tifa oleh anak anak PAUD, TK lebih 1700 tifa dengan menggunakan pakaian adat yang telah dimodifikasi untuk membangkitkan semangat literasi budaya di Kabupaten Jayapura serta memberikan 2000 telur ayam.

Baca Juga :  Realisasi Dana Otsus Triwulan I Dinkes 31 Persen

Diharapkan, kegiatan ini tidak hanya dilakukan di Kota sentani saja namun diberbagai distrik juga bisa melakukannya dengan penuh semangat.(*)

Reporter: Priyadi

Editor : Agung Trihandono

SENTANI – Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Jayapura, melaksanakan peringatan Hari Aksara Internasional (HAI) di Tingkat Kabupaten Jayapura, berlangsung di lapangan apel Kantor Bupati Jayapura Gunung Merah Sentani, Senin (25/9/2023).

Dalam acara ini, dilakukan dengan penabuhan tifa sebanyak 1700 tifa oleh anak anak Pendidikan Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak Kanak (TK) serta pembagian 2000 telur ayam.

Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk semangat yang diberikan kepada anak anak PAUD dan TK untuk terus semangat belajar sudah dimulai sejak dini sehingga anak anak bisa terus belajar dengan tekun dan di Kabupaten Jayapura angka buta aksara semakin tidak ada lagi.

Baca Juga :  Pos Pasar Lama Sentani Siap Terima Laporan Warga

“Kegiatan ini tentu untuk membangkitkan komitmen untuk menjaga literasi di daerah Kabupaten Jayapura sebagai tanda untuk kita sama-sama memberantas buta aksara di Kabupaten Jayapura, dan ini harus dilakukan sejak dini karena anak anak adalah generasi penerus bangsa yang harus diberikan pondasi dan semangat yang kuat dalam,serta berbagai literasi yang baik,”bebernya saat diwawancarai wartawan Cepos.online, di lapangan apel Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Sentani, Senin (25/9).

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Eqberth Kopeuw mengakui, peringatan HAI di Tingkat Kabupaten dilakukan sangat meriah dengan penuh semangat dan dukungan dari orang tua peserta didik karena telah berhasil menabuh tifa oleh anak anak PAUD, TK lebih 1700 tifa dengan menggunakan pakaian adat yang telah dimodifikasi untuk membangkitkan semangat literasi budaya di Kabupaten Jayapura serta memberikan 2000 telur ayam.

Baca Juga :  Pemda Segera Bayar THR ASN dan P3K

Diharapkan, kegiatan ini tidak hanya dilakukan di Kota sentani saja namun diberbagai distrik juga bisa melakukannya dengan penuh semangat.(*)

Reporter: Priyadi

Editor : Agung Trihandono

Berita Terbaru

Artikel Lainnya