Sunday, April 28, 2024
29.7 C
Jayapura

Tak Kunjung Dibuka, Tenaga Medis Puskesmas Komba Digeser ke Puskesmas Sentani

SENTANI -Sampai saat ini palang   Puskesmas Komba, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura belum juga dibuka. Hal ini tentu menjadi keluhan masyarakat setempat yang ingin memeriksakan kesehatan atau berobat. Hal ini juga menjadi perhatian serius Pemkab Jayapura melalui Dinas Kesehatan karena Dinkes adalah OPD teknis yang mengelola Puskesmas tersebut.

Menurut Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura Edward Sihotang, palang Puskesmas Komba sampai saat ini belum di buka, sehingga pelayanan kesehatan bagi warga yang tinggal di sekitaran Puskesmas Komba sementara  dialihkan ke Puskesmas Sentani di Daerah Kemiri.

“Pemkab Jayapura  melalui Dinas Pertanahan Perumahan dan Kawasan Permukiman (DP2KP) Kabupaten Jayapura sudah berupaya bagaimana pelayanan publik di Puskemas Komba bisa berjalan. Namun dari pihak kelompok masyarakat di sana yang melakukan pemalangan ada yang belum puas, mereka masih melakukan  aksi pemalangan sampai saat ini,”ucapnya, Rabu (13/3)kemarin.

Baca Juga :  Kondisi Drainase Pasar Lama Sentani  Dikeluhkan Warga

Edward menjelaskan, sambil menunggu Dinas DP2KP dalam melakukan komunikasi dengan masyarakat yang tidak puas dengan melakukan aksi pemalangan untuk mencari solusi, maka saat ini petugas kesehatan di Puskesmas Komba sudah digeser  untuk membantu di Puskesmas Sentani yang ada di Daerah Kemiri  guna membantu pelayanan di dalam gedung, ruang UGD, rawat jalan dan lainnya sehingga tenaga medis di sana ada kurang lebih ada 20 orang yang melakukan pelayanan kesehatan.

Sedangkan pelayanan yang diberikan kepada warga di Sekitaran Puskesmas Komba juga ada dengan dilakukan secara mobile ada juga pelayanan untuk Balita yakni Posyandu. Ada juga Posbindu, pelayanan kesehatan untuk Lansia, ada petugas Surveylance penyakit dan lainnya masih tetap jalan sesuai jadwal.

Baca Juga :  Bupati: Kesadaran Masyarakat Gunakan Masker Sangat Rendah

“Untuk logistik dan obat- obatan yang masih ada di dalam Puskemas Komba, sebagian sudah kami geser dan ambil mana saja yang harus dikeluarkan,  supaya tidak rusak dan tidak kadaluarsa, termasuk alat-alat  kesehatan  juga diamankan. Kita sudah beberapa kali masuk dan diberikan izin oleh masyarakat maupun kepala kampung,”ungkapnya.

Edward berharap, penyelidikan terkait ganti rugi tanah di Puskesmas Komba bisa segera diselesaikan dengan baik dan diharapkan masyarakat yang  melakukan pemalangan dan Dinas P2KP Kabupaten Jayapura bisa melakukan pertemuan dan mengambil langkah yang baik untuk menghasilkan keputusan bersama supaya palang cepat dibuka dan operasional Puskemas bisa kembali berjalan.(dil/ary)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

SENTANI -Sampai saat ini palang   Puskesmas Komba, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura belum juga dibuka. Hal ini tentu menjadi keluhan masyarakat setempat yang ingin memeriksakan kesehatan atau berobat. Hal ini juga menjadi perhatian serius Pemkab Jayapura melalui Dinas Kesehatan karena Dinkes adalah OPD teknis yang mengelola Puskesmas tersebut.

Menurut Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura Edward Sihotang, palang Puskesmas Komba sampai saat ini belum di buka, sehingga pelayanan kesehatan bagi warga yang tinggal di sekitaran Puskesmas Komba sementara  dialihkan ke Puskesmas Sentani di Daerah Kemiri.

“Pemkab Jayapura  melalui Dinas Pertanahan Perumahan dan Kawasan Permukiman (DP2KP) Kabupaten Jayapura sudah berupaya bagaimana pelayanan publik di Puskemas Komba bisa berjalan. Namun dari pihak kelompok masyarakat di sana yang melakukan pemalangan ada yang belum puas, mereka masih melakukan  aksi pemalangan sampai saat ini,”ucapnya, Rabu (13/3)kemarin.

Baca Juga :  Kondisi Drainase Pasar Lama Sentani  Dikeluhkan Warga

Edward menjelaskan, sambil menunggu Dinas DP2KP dalam melakukan komunikasi dengan masyarakat yang tidak puas dengan melakukan aksi pemalangan untuk mencari solusi, maka saat ini petugas kesehatan di Puskesmas Komba sudah digeser  untuk membantu di Puskesmas Sentani yang ada di Daerah Kemiri  guna membantu pelayanan di dalam gedung, ruang UGD, rawat jalan dan lainnya sehingga tenaga medis di sana ada kurang lebih ada 20 orang yang melakukan pelayanan kesehatan.

Sedangkan pelayanan yang diberikan kepada warga di Sekitaran Puskesmas Komba juga ada dengan dilakukan secara mobile ada juga pelayanan untuk Balita yakni Posyandu. Ada juga Posbindu, pelayanan kesehatan untuk Lansia, ada petugas Surveylance penyakit dan lainnya masih tetap jalan sesuai jadwal.

Baca Juga :  Seorang Anggota SAR Tewas Usai Terjatuh dari Tower

“Untuk logistik dan obat- obatan yang masih ada di dalam Puskemas Komba, sebagian sudah kami geser dan ambil mana saja yang harus dikeluarkan,  supaya tidak rusak dan tidak kadaluarsa, termasuk alat-alat  kesehatan  juga diamankan. Kita sudah beberapa kali masuk dan diberikan izin oleh masyarakat maupun kepala kampung,”ungkapnya.

Edward berharap, penyelidikan terkait ganti rugi tanah di Puskesmas Komba bisa segera diselesaikan dengan baik dan diharapkan masyarakat yang  melakukan pemalangan dan Dinas P2KP Kabupaten Jayapura bisa melakukan pertemuan dan mengambil langkah yang baik untuk menghasilkan keputusan bersama supaya palang cepat dibuka dan operasional Puskemas bisa kembali berjalan.(dil/ary)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya