Friday, November 22, 2024
33.7 C
Jayapura

Upacara HUT  RI akan  Dilaksanakan di Lapangan Barnabas Youwe

Masyarakat, BUMN/BUMD Diminta Ikut Meriahkan HUT RI

  SENTANI -Pemkab Jayapura pada tanggal 11-20 Agustus akan melaksanakan Festival Baku Timba session Kemerdekaan. Kegiatan  berlangsung di halaman lapangan apel Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Kabupaten Jayapura, sehingga tahun ini pelaksanaan upacara HUT RI Ke-78 tahun 2023 akan digelar di halaman Stadiun Barnabas Youwe (SBY).

Sekda Kabupaten Jayapura Hana S. Hikoyabi mengatakan, untuk peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kabupaten Jayapura tanggal 17 Agustus 2023, upacara  Bendera Merah Putih dilaksanakan di lapangan Barnabas Youwe, karena di Lapangan Gunung Merah Pemkab Jayapura masih dilaksanakan Festival Baku Timba.

Hal ini  diharapkan  tidak mengurangi makna dari peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Baca Juga :  Pengemudi Dipengaruhi Miras, Toyota Avanza Alami Laka Tunggal

Diakui, saat ini Pemkab Jayapura dalam rangka memperingati HUT RI Ke-78 Tingkat Kabupaten Jayapura telah melakukan berbagai kegiatan. Mulai tour wisata di beberapa kampung di Kabupaten Jayapura,   lomba penataan  kebersihan dan taman di lingkungan OPD Pemkab Jayapura dan berbagai lomba menarik lainnya.

“Kami imbau dalam rangka bulan  kemerdekaan. semua harus pasang benderang merah putih, Umbul-umbul, ucapan HUT di Kabupaten Jayapura, sebagai bentuk rasa syukur kita dan memberikan penghargaan kepada para pejuang yang telah gugur berjuang melawan penjajah,”akunya.

Sekda menjelaskan, peringatan HUT Kemerdekaan RI harus dibuat semeriah mungkin,  karena ini bagian dari melanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah gugur berjuang melawan penjajah. Untuk itu, diimbau kepada seluruh masyarakat, BUMN/BUMD, maupun instansi terkait lainnya bisa ikut menyemarakkan kemeriahan RI Ke-78.

Baca Juga :  Bawaslu Kabupaten Jayapura Rekrut Pandis, Ini Syaratnya 4 jam ago

“Dan tugas kita selanjutnya juga bisa mengisi kemerdekaan dengan cara kita masing- masing, sesuai profesi dan bidang kita masing -masing,”tandasnya.(dil/ary).

Masyarakat, BUMN/BUMD Diminta Ikut Meriahkan HUT RI

  SENTANI -Pemkab Jayapura pada tanggal 11-20 Agustus akan melaksanakan Festival Baku Timba session Kemerdekaan. Kegiatan  berlangsung di halaman lapangan apel Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Kabupaten Jayapura, sehingga tahun ini pelaksanaan upacara HUT RI Ke-78 tahun 2023 akan digelar di halaman Stadiun Barnabas Youwe (SBY).

Sekda Kabupaten Jayapura Hana S. Hikoyabi mengatakan, untuk peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kabupaten Jayapura tanggal 17 Agustus 2023, upacara  Bendera Merah Putih dilaksanakan di lapangan Barnabas Youwe, karena di Lapangan Gunung Merah Pemkab Jayapura masih dilaksanakan Festival Baku Timba.

Hal ini  diharapkan  tidak mengurangi makna dari peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Baca Juga :  Sesosok Mayat Pria Ditemukan Mengapung di Danau Sentani

Diakui, saat ini Pemkab Jayapura dalam rangka memperingati HUT RI Ke-78 Tingkat Kabupaten Jayapura telah melakukan berbagai kegiatan. Mulai tour wisata di beberapa kampung di Kabupaten Jayapura,   lomba penataan  kebersihan dan taman di lingkungan OPD Pemkab Jayapura dan berbagai lomba menarik lainnya.

“Kami imbau dalam rangka bulan  kemerdekaan. semua harus pasang benderang merah putih, Umbul-umbul, ucapan HUT di Kabupaten Jayapura, sebagai bentuk rasa syukur kita dan memberikan penghargaan kepada para pejuang yang telah gugur berjuang melawan penjajah,”akunya.

Sekda menjelaskan, peringatan HUT Kemerdekaan RI harus dibuat semeriah mungkin,  karena ini bagian dari melanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah gugur berjuang melawan penjajah. Untuk itu, diimbau kepada seluruh masyarakat, BUMN/BUMD, maupun instansi terkait lainnya bisa ikut menyemarakkan kemeriahan RI Ke-78.

Baca Juga :  Sampai April Realisasi PAD Capai Rp 30 Miliar Lebih

“Dan tugas kita selanjutnya juga bisa mengisi kemerdekaan dengan cara kita masing- masing, sesuai profesi dan bidang kita masing -masing,”tandasnya.(dil/ary).

Berita Terbaru

Belasan Orang Hilang Hingga November 2024

Jangan Ada PSU Maupun Gugatan di MK

DPTb Kota Jayapura 21 Orang

Artikel Lainnya