Sunday, April 28, 2024
27.7 C
Jayapura

Puncak Arus Balik Diprediksi 8 Mei

SENTANI- Arus balik penumpang yang menggunakan pesawat udara dari pantauan Posko Terpadu Bandara Sentani mulai meningkat. Prediksi puncak kepadatan arus balik (kedatangan) lebaran diperkirakan terjadi pada Minggu (8/5).

“Kami imbau kepada para pemudik untuk merencanakan waktu kepulangan dengan matang,  agar terhindar dari penumpukan penumpang,” kata Humas Angaksa Pura 1 Bandara Sentani, Surya Eka, Kamis (5/5).

Pihaknya sangat berharap para penumpang atau pemudik  dapat melakukan perjalanan arus balik lebih awal,  sehingga tidak terkonsentrasi pada tanggal  7 – 8  Mei. Perjalanan lebih awal sangat membantu pergerakan penumpang pada arus balik terdistribusi dengan baik.

“Data posko hari ini  (4 Mei),  jumlah penumpang di Bandara Sentani sudah mulai mengalami peningkatan di angka 5.002 penumpang dengan 113 pergerakan pesawat. Jika dilihat dari jumlah keberangkatan masih di atas yakni 2.832 penumpang  dari pada kedatangan 2.107 penumpang,” jelasnya.

Baca Juga :  Balitbang Dilibatkan Hitung Perputaran Uang Selama KMAN

Sementara itu, pada puncak arus mudik di Bandara Sentani yang terjadi pada H-2 Lebaran, jumlah pergerakan penumpang mencapai 6.800 orang, dengan frekuensi penerbangan sebanyak 147 penerbangan.

Sedangkan data kumulatif dari tanggal 25 April sampai dengan 4 Mei, Bandara Sentani telah melayani 49.777 penumpang naik 20% dan 1.238 pergerakan pesawat,  naik 6% jika dibandingkan dengan data tahun 2021.(roy/ary)

SENTANI- Arus balik penumpang yang menggunakan pesawat udara dari pantauan Posko Terpadu Bandara Sentani mulai meningkat. Prediksi puncak kepadatan arus balik (kedatangan) lebaran diperkirakan terjadi pada Minggu (8/5).

“Kami imbau kepada para pemudik untuk merencanakan waktu kepulangan dengan matang,  agar terhindar dari penumpukan penumpang,” kata Humas Angaksa Pura 1 Bandara Sentani, Surya Eka, Kamis (5/5).

Pihaknya sangat berharap para penumpang atau pemudik  dapat melakukan perjalanan arus balik lebih awal,  sehingga tidak terkonsentrasi pada tanggal  7 – 8  Mei. Perjalanan lebih awal sangat membantu pergerakan penumpang pada arus balik terdistribusi dengan baik.

“Data posko hari ini  (4 Mei),  jumlah penumpang di Bandara Sentani sudah mulai mengalami peningkatan di angka 5.002 penumpang dengan 113 pergerakan pesawat. Jika dilihat dari jumlah keberangkatan masih di atas yakni 2.832 penumpang  dari pada kedatangan 2.107 penumpang,” jelasnya.

Baca Juga :  Penyeparan OPD Harus Digenjot

Sementara itu, pada puncak arus mudik di Bandara Sentani yang terjadi pada H-2 Lebaran, jumlah pergerakan penumpang mencapai 6.800 orang, dengan frekuensi penerbangan sebanyak 147 penerbangan.

Sedangkan data kumulatif dari tanggal 25 April sampai dengan 4 Mei, Bandara Sentani telah melayani 49.777 penumpang naik 20% dan 1.238 pergerakan pesawat,  naik 6% jika dibandingkan dengan data tahun 2021.(roy/ary)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya