MERAUKE- Dalam rangka meningkatkan donor darah selama bulan Ramadan, Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Merauke terobosan baru dengan menyediakan parcel ramadan.
Penanggung Jawab Tehnis Pelayanan Unit Transfusi Darah PMI Kabupaten Merauke Andri Barata mengungkapkan, parcel ramadan yang disiapkan itu selain untuk berbagi di bulan ramadan juga bertujuan untuk meningkatkan donor darah bagi pendonor sukarela.
‘’Jadi pemberian parcel ramadan ini dikhususkan bagi para pendonor sukarela. Sementara untuk donor pengganti yang dibawa oleh keluarga pasien tidak mendapatkan parcel melainkan snack donor biaqsa seperti minuman kacang hijau dan telur,’’ kata Andri Barata, Rabu (12/3).
Selain program tersebut, lanjut Andri Barata, cara lain yang dilakukan adalah dengan memasukan permohonan ke gereja-gereja bagi yang tidak berpuasa untuk bisa melakukan donor darah atau ke instansi-instansi pemerintah maupun swasta saat ulang tahun.
’’Karena biasanya salah satu bakti sosial yang mereka lakukan lewat donor darah,’’ jelasnya.
Terkait kebutuhan kantong darah di Merauke, Andri Barata menjelaskan bahwa di bulan puasa ini masih tetap sama dengan hari –hari biasa yakni antara 300-500 kantong darah perbulan. Dimana, rumah sakit yang dilayani yakni RSUD Merauke, Rumah Sakit Bunda Pengharapan Merauke, Rumah Sakit TNI Angkatan Laut dan Rumah Sakit TNI AD LB Moerdani.
‘’Untuk permintaan golongan darah setiap bulan berubah-ubah tapi paling banyak golongan darah O dan golomgan darah A. Dalam beberapa bulan terakhir untuk golongan darah O dan A sangat tinggi,’’ jelasnya.
Andri Barata juga mengajak seluruh masyarakat Merauke untuk membantu sesama dan beramal di bulan puasa dengan cara donor darah, sehingga sehatnya dapat amalnya dapat. (ulo/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos