Sergius Womsiwor Terpilih Jadi Ketua Adat Biak Merauke
Suasana Musyawarah Adat I Biak di Aula SMAN I Merauke yang memilih Sergius Womsiwor sebagai Ketua Adat Biak di Merauke periode 2020-2025, Sabtu (11/7) ( FOTO: Sulo/Cepos )
MERAUKE- Kendati namanya tidak masuk dalam bursa calon Ketua Adat Biak di Merauke periode 2020-2025 mendatang, namun Sergius Womsiwor dipilih mayoritas warga Biak yang ada di Merauke sebagai Ketua Adat Biak pada pemilihan yang dihelat sehari di Aula SMAN I Merauke, Sabtu (11/7). Sementara untuk pemuda terpilih Abraham Koibur.
Sergius Womsiwor dipilih sebagai Ketua Adat Biak di Merauke karena dinilai sosok yang tepat untuk memangku jabatan tersebut. Ketua Panitia Musyawarah Adat I Ikatan Keluarga Biak Sami Rumpaidus, SH, mengungkapkan bahwa pemilihan ini dilakukan setelah kepengurusan dari IKKB sejak tahun 2014 dalam keadaan vakum atau kosong.
“Sejak 2014 lalu tidak ada lagi pemilihan pengurus terutama untuk IKKB atau ketua Adat Biak di Merauke,’’ kata Sami Rumpaidus ditemui media ini disela-sela pemilihan tersebut.
Menurut Sami, yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Tipikor) Kejaksaan Negeri Merauke, selain pemilihan ketua, ajang ini juga untuk mempertemukan seluruh keluarga Biak yang ada di Merauke untuk menjalin silaturahmi antara satu dengan lainnya.(ulo/tri)
Suasana Musyawarah Adat I Biak di Aula SMAN I Merauke yang memilih Sergius Womsiwor sebagai Ketua Adat Biak di Merauke periode 2020-2025, Sabtu (11/7) ( FOTO: Sulo/Cepos )
MERAUKE- Kendati namanya tidak masuk dalam bursa calon Ketua Adat Biak di Merauke periode 2020-2025 mendatang, namun Sergius Womsiwor dipilih mayoritas warga Biak yang ada di Merauke sebagai Ketua Adat Biak pada pemilihan yang dihelat sehari di Aula SMAN I Merauke, Sabtu (11/7). Sementara untuk pemuda terpilih Abraham Koibur.
Sergius Womsiwor dipilih sebagai Ketua Adat Biak di Merauke karena dinilai sosok yang tepat untuk memangku jabatan tersebut. Ketua Panitia Musyawarah Adat I Ikatan Keluarga Biak Sami Rumpaidus, SH, mengungkapkan bahwa pemilihan ini dilakukan setelah kepengurusan dari IKKB sejak tahun 2014 dalam keadaan vakum atau kosong.
“Sejak 2014 lalu tidak ada lagi pemilihan pengurus terutama untuk IKKB atau ketua Adat Biak di Merauke,’’ kata Sami Rumpaidus ditemui media ini disela-sela pemilihan tersebut.
Menurut Sami, yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Tipikor) Kejaksaan Negeri Merauke, selain pemilihan ketua, ajang ini juga untuk mempertemukan seluruh keluarga Biak yang ada di Merauke untuk menjalin silaturahmi antara satu dengan lainnya.(ulo/tri)