Friday, November 22, 2024
25.7 C
Jayapura

Jaga Ketahanan Pangan Lokal, Lanal Biak Kembangkan Bibit Buah

BIAK-Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Biak memiliki program menjaga ketahanan pangan lokal. Ada berbagai pola yang dilakukan dalam mewujudkan ketahanan pangan, diantaranya Lanal Biak memanfaatkan kondisi geografis dan ilmu pengetahuan bidang agronomi, dengan melakukan pengembangan bibit-bibit buah.

Danlanal Biak Kolonel. Marinir Jinawi Atut Waluyanto mengatakan, sejumlah bibit yang dikembangkan di Lanal Biak dan hingga ke teras rumah jabatannya adalah Bibit Bunga Rosela, bibit Anggur Hijau, Bibit Apel Papua hasil perkawinan silang apel putsa dan cateway, bibit sayur Okra, Strawberry, kopi, keladi, Semangka hingga melon kuning.

Diakui, sejumlah buah yang dikatakan tidak bisa tumbuh di Biak, dengan melakukan sejumlah percobaan ternyata anggapan itu salah. Seperti apel, anggur dan strawberry, bahkan dibuat tumbuh di pekarangan rumah dengan subur, meski tinggla di pesisir, dengan ketinggian permukaan laut relatif rendah.

Baca Juga :  Kapolres Biak Numfor Dapat Surprise dari 2 Jenderal

“Kami coba mengembangbiakkan dan proses pembibitan, dan kita sudah beberapa kali panen, anggur dan strawberry, pohon apel tumbuh, dan sudah ada bunga, tumbuhya pun tidak perlu tinggi-tiggi nanti sudah bisa berbuah,” jelasnya.

Dalam setiap kesempatan, melakukan kunjungan ke wilayah tugas terutama di pesisir, Danlanal Biak, yang baru menjabat kirang lebih 4 bulan itu telah membagikan hingga ribuan bibit tanaman buah. Terakhir dikatakan Danlanal mensosialisasikan tanaman Bunga Rosella. Dimana sangat bermanfaat untuk pengobatan dan juga bisa untuk dibuat sirup.

Dia menyadari bahwa berangkat dari keluarga seorang petani dan kini ayahnya sebagai peneliti pertanian, tidak sulit untuk mencoba mengembangkan agrowisata di kawasan Lanal Biak. Ini kata Danlanal Atut, akan menjadi program yang berkesinambungan yang akan direncanakan secara matang oleh Lanal Biak. (il/wen)

Baca Juga :  Peredaran Miras di Biak Bentuk Perilaku Hidup Baru

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

BIAK-Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Biak memiliki program menjaga ketahanan pangan lokal. Ada berbagai pola yang dilakukan dalam mewujudkan ketahanan pangan, diantaranya Lanal Biak memanfaatkan kondisi geografis dan ilmu pengetahuan bidang agronomi, dengan melakukan pengembangan bibit-bibit buah.

Danlanal Biak Kolonel. Marinir Jinawi Atut Waluyanto mengatakan, sejumlah bibit yang dikembangkan di Lanal Biak dan hingga ke teras rumah jabatannya adalah Bibit Bunga Rosela, bibit Anggur Hijau, Bibit Apel Papua hasil perkawinan silang apel putsa dan cateway, bibit sayur Okra, Strawberry, kopi, keladi, Semangka hingga melon kuning.

Diakui, sejumlah buah yang dikatakan tidak bisa tumbuh di Biak, dengan melakukan sejumlah percobaan ternyata anggapan itu salah. Seperti apel, anggur dan strawberry, bahkan dibuat tumbuh di pekarangan rumah dengan subur, meski tinggla di pesisir, dengan ketinggian permukaan laut relatif rendah.

Baca Juga :  Kapolres: Jangan Undere Stimate Setiap Potensi Kerawanan

“Kami coba mengembangbiakkan dan proses pembibitan, dan kita sudah beberapa kali panen, anggur dan strawberry, pohon apel tumbuh, dan sudah ada bunga, tumbuhya pun tidak perlu tinggi-tiggi nanti sudah bisa berbuah,” jelasnya.

Dalam setiap kesempatan, melakukan kunjungan ke wilayah tugas terutama di pesisir, Danlanal Biak, yang baru menjabat kirang lebih 4 bulan itu telah membagikan hingga ribuan bibit tanaman buah. Terakhir dikatakan Danlanal mensosialisasikan tanaman Bunga Rosella. Dimana sangat bermanfaat untuk pengobatan dan juga bisa untuk dibuat sirup.

Dia menyadari bahwa berangkat dari keluarga seorang petani dan kini ayahnya sebagai peneliti pertanian, tidak sulit untuk mencoba mengembangkan agrowisata di kawasan Lanal Biak. Ini kata Danlanal Atut, akan menjadi program yang berkesinambungan yang akan direncanakan secara matang oleh Lanal Biak. (il/wen)

Baca Juga :  Bupati Warikar: ASN Supiori di Biak Wajib Ikuti Rapid Test

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya