Raih Medali Gold di Pesparawi Tingkat Nasional
JAYAPURA-LPPD Kabupaten Mamberamo Tengah yang mewakili Provinsi Papua pada dua nomor lomba di ajang Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Tingkat Nasional ke-13 di Yogyakarta, Kamis (23/6) lalu berhasil meraih prestasi yang membanggakan.
Untuk mata lomba Musik Pop Gerejawi (MPG), Kabupaten Mamberamo Tengah berhasil meraih medali gold dari 33 provinsi. Sedangkan untuk vokal grup mendapatkan medali silver.
Pengurus LPPD Mamberamo Tengah, Abraham Ahyuan, memberikan apresiasi kepada tim MPG dan vokal grup yang berhasil meraih prestasi yakni MPG medali gold dan vokal grup medali silver.
Padahal menurut Abraham, tim MPG dan vokal grup tampil di Pesparawi Tingkat Nasional tanpa target.
“Sesungguhnya, kami tidak punya target. Kami hadir untuk memuji dan memuliakan Tuhan dengan lagu yang disiapkan. Itu juga sesuai harapan dari bapa bupati sebagai pembina LPPD Mamberamo Tengah. Namun pengumuman menyatakan MPG kami dapat gold, dari 32 provinsi di urutan 5. Untuk vokal grup yang baru pertama tampil dapat silver. Dengan segala kesiapan yang ada, kami dapat silver di urutan 5. Kami mengucap syukur untuk semua itu,”ujar Abraham saat dihubungi via telepon seluler, kemarin malam.
Dia mengakui persiapan tidak maksimal. Karena LPPD Mamberamo Tengah mengalami kedukaan dimana ketua tim pelatih, Yakoba Womsiwor dipanggil Tuhan sehingga semua terpukul.
“Walau kondisi seperti itu, namun anak-anak tampil luar biasa, sehingga berhasil meraih medali gold untuk MPG dan silver untuk vokal grup.
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Mamberamo Tengah atas perhatian mulai dari latihan sampai keberangkatan dan saat mengikuti lomba.
“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada wakil bupati dan semua organisasi perangkat daerah dan masyarakat yang sudah mendukung kami,” tutupnya. (humas/reis/nat)