Friday, April 26, 2024
24.7 C
Jayapura

Tak Bisa Gabung Persipura, Caio Kembali ke Surabaya

Dokter tim Persipura Jayapura, dr. Benny Suripatty saat berbincang-bincang dengan Caio Ruan di tribun Stadion Mandala, Senin (19/4). (FOTO: Erik / Cepos)

JAYAPURA-Caio Ruan resmi batal menjadi rekrutan anyar Persipura musim ini, bek asal Brasil itu tidak menemui kesepakatan dengan manajemen Persipura. Ada beberapa poin dalam klausul kontrak yang membuat mantan pemain Arema FC itu gagal menjadi palang pintu Mutiara Hitam.

Bahkan, Caio Ruan telah kembali ke Surabaya, sejak Selasa (20/4) kemarin. Padahal Caio berharap besar bisa menjadi bagian dari panji Merah Hitam.

“Ada beberapa jalan buntu dan kami tidak mencapai kesepakatan untuk dapat melanjutkan kerja di Persipura,” ungkap Caio kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Rabu (21/4).

Namun pemain berusia 26 tahun itu enggan menyebutkan secara detail alasan ia gagal bergabung bersama panji Mutiara Hitam.

Baca Juga :  Daerah Pegunungan Papua Jebol

“Kami tidak memiliki kesepakatan antara kedua pihak, saya tidak ingin menjelaskan secara detail. Saya juga sudah di Surabaya sejak kemarin,” pungkasnya.

Sebelumnya, manajer Persipura Jayapura Ridwan Bento Madubun mengatakan, setelah memastikan tak bisa mengontrak Caio, manajemen langsung bergerak cepat. Bahkan Bento sapaan akrabnya dengan gamblang menyebutkan bahwa mereka sudah memiliki calon pengganti Caio.

“Sudah ada gambaran ada dua nama yang sedang kita dekati. prosesnya sudah kita jajaki, tidak bisa dengan Caio kita langsung ke atlernatif lain,” tutup Bento. (eri/nat)

Dokter tim Persipura Jayapura, dr. Benny Suripatty saat berbincang-bincang dengan Caio Ruan di tribun Stadion Mandala, Senin (19/4). (FOTO: Erik / Cepos)

JAYAPURA-Caio Ruan resmi batal menjadi rekrutan anyar Persipura musim ini, bek asal Brasil itu tidak menemui kesepakatan dengan manajemen Persipura. Ada beberapa poin dalam klausul kontrak yang membuat mantan pemain Arema FC itu gagal menjadi palang pintu Mutiara Hitam.

Bahkan, Caio Ruan telah kembali ke Surabaya, sejak Selasa (20/4) kemarin. Padahal Caio berharap besar bisa menjadi bagian dari panji Merah Hitam.

“Ada beberapa jalan buntu dan kami tidak mencapai kesepakatan untuk dapat melanjutkan kerja di Persipura,” ungkap Caio kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Rabu (21/4).

Namun pemain berusia 26 tahun itu enggan menyebutkan secara detail alasan ia gagal bergabung bersama panji Mutiara Hitam.

Baca Juga :  Angka Terkonfirmasi Covid Capai 18.287 Jiwa

“Kami tidak memiliki kesepakatan antara kedua pihak, saya tidak ingin menjelaskan secara detail. Saya juga sudah di Surabaya sejak kemarin,” pungkasnya.

Sebelumnya, manajer Persipura Jayapura Ridwan Bento Madubun mengatakan, setelah memastikan tak bisa mengontrak Caio, manajemen langsung bergerak cepat. Bahkan Bento sapaan akrabnya dengan gamblang menyebutkan bahwa mereka sudah memiliki calon pengganti Caio.

“Sudah ada gambaran ada dua nama yang sedang kita dekati. prosesnya sudah kita jajaki, tidak bisa dengan Caio kita langsung ke atlernatif lain,” tutup Bento. (eri/nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya