Wednesday, May 8, 2024
25.7 C
Jayapura

Duo Persipura Optimis Diboyong ke Filipina

Kiper Persipura, Mario Fabio Londok. ( FOTO : Erik / Cepos)

JAYAPURA-Dua pemain Persipura, Mario Fabio Londok dan Kevien Rumakiek optimis bisa tembus skuad inti Indra Sjafri yang akan diboyong ke Manila guna mengikuti Sea Games 2019.

Mario dan Kevin keduanya sepulang pemusatan latihan (TC) bersama tim nasional Indonesia U-23 kembali bergabung bersama timnya Persipura dalam sesi latihan di Stadion Mandala Jayapura.

Meski belum mendapatkan sinyal bakal terpilih masuk dalam skuat inti Timnas U-23 besutan Indra Sjafri, namun kiper asal Gorontalo itu tetap merasa bangga bisa bergabung bersama pemain terbaik dari seantero Indonesia.

“Ya, saya sudah kembali bergabung dengan Persipura dan menjalani latihan jelang lawan Kalteng Putra, karena TC di Timnas sudah selesai 31 Juli. Saya belum tahu apakah lolos dalam skuat inti atau tidak, karena masih ada TC lagi pada 25 Agustus. Tapi saya senang dan bangga bisa dapat pelajaran baru dan juga kawan-kawan baru di ,” ungkap mantan kiper Persidago Gorontalo itu kepada Cenderawasih Pos saat ditemui usai latihan di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (10/8).

Baca Juga :  Eduard Siapkan Tim Terbaik

Pemain jebolan Pra PON Sulawesi Utara itu juga sangat berharap agar dirinya bisa kembali mendapatkan kesempatan untuk bergabung bersama timnas U-23. Fabio mengaku optimistis bisa menjadi bagian dalam skuat yang akan diboyong oleh Indra Sjafri ke Sea Games Manila.

“Harapannya semoga saya bisa dapat kesempatan lagi di timnas. Tapi saya tetap optimistis,” jelasnya..

Sementara itu, David Kevin Rumakiek yang juga mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas U-23 di Jakarta, sejak 20 Juli – 31 Juli lalu yakin jika dirinya bisa masuk dalam skuad inti yang akan diboyong ke Filipina.

“Masih ada TC kedua, tapi saya tetap yakin bisa masuk dalam skuad coach Indra Sjafri,” tandasnya. (eri/tho)

Baca Juga :  Berusaha Persembahkan Kemenangan
Kiper Persipura, Mario Fabio Londok. ( FOTO : Erik / Cepos)

JAYAPURA-Dua pemain Persipura, Mario Fabio Londok dan Kevien Rumakiek optimis bisa tembus skuad inti Indra Sjafri yang akan diboyong ke Manila guna mengikuti Sea Games 2019.

Mario dan Kevin keduanya sepulang pemusatan latihan (TC) bersama tim nasional Indonesia U-23 kembali bergabung bersama timnya Persipura dalam sesi latihan di Stadion Mandala Jayapura.

Meski belum mendapatkan sinyal bakal terpilih masuk dalam skuat inti Timnas U-23 besutan Indra Sjafri, namun kiper asal Gorontalo itu tetap merasa bangga bisa bergabung bersama pemain terbaik dari seantero Indonesia.

“Ya, saya sudah kembali bergabung dengan Persipura dan menjalani latihan jelang lawan Kalteng Putra, karena TC di Timnas sudah selesai 31 Juli. Saya belum tahu apakah lolos dalam skuat inti atau tidak, karena masih ada TC lagi pada 25 Agustus. Tapi saya senang dan bangga bisa dapat pelajaran baru dan juga kawan-kawan baru di ,” ungkap mantan kiper Persidago Gorontalo itu kepada Cenderawasih Pos saat ditemui usai latihan di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (10/8).

Baca Juga :  Bidang 1 PB PON Mantanpkan Koordinasi

Pemain jebolan Pra PON Sulawesi Utara itu juga sangat berharap agar dirinya bisa kembali mendapatkan kesempatan untuk bergabung bersama timnas U-23. Fabio mengaku optimistis bisa menjadi bagian dalam skuat yang akan diboyong oleh Indra Sjafri ke Sea Games Manila.

“Harapannya semoga saya bisa dapat kesempatan lagi di timnas. Tapi saya tetap optimistis,” jelasnya..

Sementara itu, David Kevin Rumakiek yang juga mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas U-23 di Jakarta, sejak 20 Juli – 31 Juli lalu yakin jika dirinya bisa masuk dalam skuad inti yang akan diboyong ke Filipina.

“Masih ada TC kedua, tapi saya tetap yakin bisa masuk dalam skuad coach Indra Sjafri,” tandasnya. (eri/tho)

Baca Juga :  KONI Merauke Target 1.200 Peserta

Berita Terbaru

Artikel Lainnya