Tomi Mano: Pemain yang Masuk, Benar-benar Pemain Pilihan Sehingga Dapat Lolos ke PON XXI
JAYAPURA – Asprov PSSI Papua mulai melakukan seleksi pemain untuk menyiapkan skuad sepak bola putra Papua yang akan diproyeksikan untuk menghadapi babak Prakualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON).
Seleksi pemain ini akan berlangsung selama 3 hari, 8-10 Agustus yang dipusatkan di Stadion Mahacandra Uncen, Kota Jayapura. Pada hari pertama, jumlah pemain yang mengikuti seleksi sebanyak 341 orang yang berasal dari Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Timika, Sarmi dan Kepulauan Yapen.
Dari 341 pemain, 84 pemain diantaranya dinyatakan lolos untuk tahap kedua. Mereka akan bergabung dengan pemain yang ikut seleksi pada tahap kedua yang digelar hari ini, Selasa (8/8).
Ketua Asprov PSSI, Benhur Tomi Mano berharap proses seleksi yang mereka lakukan ini benar-benar profesional. Menjaring pemain sesuai dengan kebutuhan tim.
“Saya harapkan seleksi ini harus profesional, melihat dari teknik dan skill mereka. Karena di PON kita medali emas, sehingga pemain yang masuk dalam tim benar-benar pemain pilihan dan bisa lolos pada PON XXI,” ungkap Tomi Mano saat menyaksikan langsung proses seleksi. (eri/wen)