Thursday, April 17, 2025
27.7 C
Jayapura

AKD Disahkan, DPRP Fokus APBD

JAYAPURA – Proses rolling atau pergantian komposisi pimpinan dan keanggotaan Alat Kelengkapan Dewan (AKD)  DPR Papua akhirnya, Senin (28/11) rampung. Ini setelah sore kemarin susunan AKD dibacakan dalam rapat paripurna dalam rangka penetapan AKD dan posisi pimpinan. Rapat ini sempat molor 2 jam lebih setelah sebelumnya anggota kelompok khusus melakukan pemalangan 3 pintu termasuk pintu utama ruang sidang.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua II, Edoardus Kaize dan Yunus Wonda ini akhirnya baru dimulai pukul 17.40 WIT yang dihadiri 35 anggota DPR Papua. Dalam rapat tersebut dibacakan struktur AKD termasuk fraksi.

Untuk Komisi 1 dipimpin oleh Elvis Tabuni dengan wakil Paskalis Letsoin, Komisi 2  dipimpin Mega Nikijuluw didampingi Gerson Soma sebagai wakil, Komisi 3 dipimpin Benyamin Arisoy dengan wakil Junaedi Rahim, Komisi 4 dipimpin Arnold Walilo dengan wakil Jansen Monim dan Komisi 5 dipimpin oleh Jack Komboy.

Baca Juga :  Berusia 74 Tahun, IDI Mulai Terapkan Teknologi dan Konsultasi Online

Sementara untuk komposisi fraksi baru empat fraksi yang mengajukan nama – nama. Empat fraksi tersebut adalah Fraksi Nasdem dengan Ketua Beatrix Monim, Fraksi PAN yang diketuai Sinut Busup, Fraksi Golkar diketuai oleh Tan Wie Long dan Fraksi Keadilan Nurani dengan ketua Kamasan Jack Komboy.

“Dengan telah dibacakan dan ditetapkannya susunan fraksi dan komisi maka AKD  DPR hingga 2024 dinyatakan  rampung,” kata Edo Kaize. Iapun berharap dari susunan atau kompisis tersebut kerja kerja DPR Papua bisa lebih lancar dan terfokus. 

“Harapan kami seperti itu,” imbuhnya. DPRP kini tengah fokus dalam  persiapan sidang APBD induk 2023. “Ia materinya sudah masuk dan teman – teman segera menyelesaikan agendanya,” singkat Yunus Wonda. (ade/wen)

Baca Juga :  Agenda Kedewanan Tak Ganggu Evaluasi APBD Perubahan

JAYAPURA – Proses rolling atau pergantian komposisi pimpinan dan keanggotaan Alat Kelengkapan Dewan (AKD)  DPR Papua akhirnya, Senin (28/11) rampung. Ini setelah sore kemarin susunan AKD dibacakan dalam rapat paripurna dalam rangka penetapan AKD dan posisi pimpinan. Rapat ini sempat molor 2 jam lebih setelah sebelumnya anggota kelompok khusus melakukan pemalangan 3 pintu termasuk pintu utama ruang sidang.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua II, Edoardus Kaize dan Yunus Wonda ini akhirnya baru dimulai pukul 17.40 WIT yang dihadiri 35 anggota DPR Papua. Dalam rapat tersebut dibacakan struktur AKD termasuk fraksi.

Untuk Komisi 1 dipimpin oleh Elvis Tabuni dengan wakil Paskalis Letsoin, Komisi 2  dipimpin Mega Nikijuluw didampingi Gerson Soma sebagai wakil, Komisi 3 dipimpin Benyamin Arisoy dengan wakil Junaedi Rahim, Komisi 4 dipimpin Arnold Walilo dengan wakil Jansen Monim dan Komisi 5 dipimpin oleh Jack Komboy.

Baca Juga :  Dipastikan Hoax

Sementara untuk komposisi fraksi baru empat fraksi yang mengajukan nama – nama. Empat fraksi tersebut adalah Fraksi Nasdem dengan Ketua Beatrix Monim, Fraksi PAN yang diketuai Sinut Busup, Fraksi Golkar diketuai oleh Tan Wie Long dan Fraksi Keadilan Nurani dengan ketua Kamasan Jack Komboy.

“Dengan telah dibacakan dan ditetapkannya susunan fraksi dan komisi maka AKD  DPR hingga 2024 dinyatakan  rampung,” kata Edo Kaize. Iapun berharap dari susunan atau kompisis tersebut kerja kerja DPR Papua bisa lebih lancar dan terfokus. 

“Harapan kami seperti itu,” imbuhnya. DPRP kini tengah fokus dalam  persiapan sidang APBD induk 2023. “Ia materinya sudah masuk dan teman – teman segera menyelesaikan agendanya,” singkat Yunus Wonda. (ade/wen)

Baca Juga :  Peredaran Sabu Disinyalir Dikendalikan dari Lapas

Berita Terbaru

Artikel Lainnya