JAYAPURA โ Dampak dari belum mendapat izin dari pemerintah, terkait masuknya daging sapi dari luar Papua, Hypermart akui menyebabkan stok daging sapi yang dijualnya menipis.
Kepala Toko Hypermart Jayapura, Gatot menjelaskan, sampai dengan saat ini semenjak pemerintah membatasi pengiriman daging sapi dari luar masuk ke Jayapura, pihaknya kesulitan mendatangkan daging sapi.
โStok daging di Hypermart menipis, penjualan daging lokal juga kosong, kami sampai saat ini hanya berjualan stok daging saja dan belum menambah stok daging dari luar Papua,โungkapnya kepada Cenderawasih Pos, Kamis (3/11).
Diakuinya, dengan kondisi yang ada pastinya masyarakat juga tidak dapat membeli daging sapi di Hypermart. โKami masih menunggu sampai pemerintah mengijinkan masuknya daging sapi dari luar ke Papua,โ tambahnya.
Lanjutnya, semenjak ada larangan tersebut memang pihaknya tidak dapat mendatangkan daging sapi dari luar Papua. Larangan tersebut dibuat sejak ada penyakit mulut dan kuku (PMK).
โUntuk daging sapi lokal memang tidak ada, kami hanya menjualan stok daging yang ada dan saat ini sisah sedikit,โ tambahnya. (ana/ary)