WAMENA—Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Jayawijaya memastikan, hewan kurban yang sudah terkumpul mencapai 37 ekor, terdiri dari sapi 32 ekor, kerbau 1 ekor dan kambing 4 ekor.
Ketua PHBI Kabupaten Jayawijaya, Teguh Priyantoro menyatakan, hewan kurban yang sudah terkumpul sampai saat ini 32 sapi, 1 ekor kerbau, 4 ekor kambing, ini laporan yang baru terhimpun sampai Jumat (8/8), siang.
“Biasanya nanti sampai sore dan hari ketiga usai Idul Adha masih terus dikumpul sehingga data terakhir baru bisa dikeluarkan pada Rabu nanti, sebab pengumpulan masih terus dilakukan sehingga belum bisa rekap data akhir,” ungkapnya Jumat (8/7) di Masjid Agung Baitul Rachman.
Ia menyatakan, pengumpulan hewan kurban ini dilakukan di tempat -tempat ibadah yang sudah ditentukan di beberapa titik dalamn kota Wamena, kemudian dikelola sampai pendistribusiannya berbasis tempat -tempat ibadah itu.
“Nanti tempat ibadah ini melakukan koordinasi dengan PHBI Jayawijaya untuk pemerataan pendistribusian, termasuk kita akan mendistribusikan di perkampungan Muslim yang ada di tiga Distrik Kabupaten Jayawijaya,”jelasnya.
Sementara hari raya Idul Adha 1443 H, kata Teguh, PHBI Jayawijaya mengikuti sesuai ketetapan pemerintah, pelaksanaannya pada Minggu 10 Juli.(jo/tho)