Saturday, March 15, 2025
24.7 C
Jayapura

Kemeriahan Kirab Api PON Dimanfaatkan Pelaku Curanmor

WAMENA-Di tengah meriahnya pesta budaya Kirab Api PON XX di Wamena, Jayawijaya, Rabu (29/9) malam, ternyata dimanfaatkan pelaku Curanmor untuk menggasak motor milik warga. Ada beberapa warga yang menjadi korban pencurian lantaran kendaraan mereka yang terparkir di tempat yang disediakan panitia atau Event Orginazer dicuri lantaran minimnya pengamanan yang dipersiapkan panitia.

   Kapolres Jayawijaya AKBP. Muh. Safei. A.B, SE ketika dikonfirmasi memastikan jika dari informasi yang berkembang dilapangan memang ada beberapa aksi pencurian kendaraan bermotor, apalagi pada saat itu ramai dengan penonton dan sudah malam hari. Ironisnya dari aksi pencurian itu baru 1 orang korban yang membuat laporan polisi.

  “Benar informasinya ada beberapa kendaraan dicuri semalam dari acara panggung hiburan Kirap Api PON XX di Jayawijaya semalam, namun baru satu orang yang membuat laporan polisi terkait aksi pencurian ini,” ungkapnya saat ditemui di halaman Gereja GPDI Elshaday Wamena, Kamis (30/9).

Baca Juga :  Ratusan Warga Tolikara Demo di Kejari Jayawijaya

  Kata Kapolres, aksi pencurian ini tak bisa dihindari, sebab  warga yang menonton panggung hiburan ini cukup padat, dan tempat parkir tidak ada yang disiapkan khusus dengan pengamanan, sehingga dari depan tugu salib sampai ke kantor Pengadilan agama itu digunakan untuk parkir bebas sehingga kalau ada pencurian sangat dimungkinkan.

  “Ada satu laporan pencurian, itupun karena korban melupakan kuncinya dimotor saat hendak masuk untuk menonton panggung hiburan, memang tadi pagi belum ada laporan tetapi memasuki siang ini ada satu laporan yang masuk.”katanya.

  Ia juga mengimbau kepada warga yang merasa kendaraannya dicuri untuk melaporkan kepada kepolisian, sebab ini sangat membantu apabila kendaraan tersebut ditemukan dalam razia, karena anggota akan melakukan pengecekan kepada kendaraan yang dicurigai hasil pencurian untuk menemukan pemiliknya. (jo/tri)

Baca Juga :  Perayaan HUT Kota Wamena ke 68 Ditandai dengan Ibadah Syukur

WAMENA-Di tengah meriahnya pesta budaya Kirab Api PON XX di Wamena, Jayawijaya, Rabu (29/9) malam, ternyata dimanfaatkan pelaku Curanmor untuk menggasak motor milik warga. Ada beberapa warga yang menjadi korban pencurian lantaran kendaraan mereka yang terparkir di tempat yang disediakan panitia atau Event Orginazer dicuri lantaran minimnya pengamanan yang dipersiapkan panitia.

   Kapolres Jayawijaya AKBP. Muh. Safei. A.B, SE ketika dikonfirmasi memastikan jika dari informasi yang berkembang dilapangan memang ada beberapa aksi pencurian kendaraan bermotor, apalagi pada saat itu ramai dengan penonton dan sudah malam hari. Ironisnya dari aksi pencurian itu baru 1 orang korban yang membuat laporan polisi.

  “Benar informasinya ada beberapa kendaraan dicuri semalam dari acara panggung hiburan Kirap Api PON XX di Jayawijaya semalam, namun baru satu orang yang membuat laporan polisi terkait aksi pencurian ini,” ungkapnya saat ditemui di halaman Gereja GPDI Elshaday Wamena, Kamis (30/9).

Baca Juga :  Tetap Fokus Pendidikan dan Kesehatan

  Kata Kapolres, aksi pencurian ini tak bisa dihindari, sebab  warga yang menonton panggung hiburan ini cukup padat, dan tempat parkir tidak ada yang disiapkan khusus dengan pengamanan, sehingga dari depan tugu salib sampai ke kantor Pengadilan agama itu digunakan untuk parkir bebas sehingga kalau ada pencurian sangat dimungkinkan.

  “Ada satu laporan pencurian, itupun karena korban melupakan kuncinya dimotor saat hendak masuk untuk menonton panggung hiburan, memang tadi pagi belum ada laporan tetapi memasuki siang ini ada satu laporan yang masuk.”katanya.

  Ia juga mengimbau kepada warga yang merasa kendaraannya dicuri untuk melaporkan kepada kepolisian, sebab ini sangat membantu apabila kendaraan tersebut ditemukan dalam razia, karena anggota akan melakukan pengecekan kepada kendaraan yang dicurigai hasil pencurian untuk menemukan pemiliknya. (jo/tri)

Baca Juga :  Bawaslu Beri Pengawasan Khusus untuk PSU di 18 TPS

Berita Terbaru

Artikel Lainnya