JAYAPURA- Wakil Ketua Umum Sub PB PON Kota Jayapura, Ir. Rustan Saru, MM., meninjau venue pertandingan cabang olahraga paralayang di Kampung Buton, Kota Jayapura, Senin (13/9) kemarin.
“Kita melihat kondisi terkini di venue paralayang. Landasannya sudah selesai untuk arena pertandingan. Yang perlu dilengkapi adalah karpet untuk atletnya,” jelas Ir. Rustan Saru, MM., Senin (13/9) kemarin.
Kemudian, sambung Rustan, pihak ketiga yang mengerjakan jalan menuju venue diperkirakan sudah selesai pada 19 September mendatang.
“Karena pertandingan perdana di cabor paralayang ini dimulai pada 29 September. Kita harap, ini bisa selesai prasarana pendukungnya di venue. Karena nanti ada 9 kontingen yang bertanding, termasuk kontingen Papua. Kita harap, atlet kita bisa raih emas sebagai tuan rumah,” pungkasnya. (gr/wen)