JAYAPURA-Berkat konsistensi dan juga semangat yang ditunjukkan oleh Astra Motor Papua dalam kegiatan program donor darah, PMI Jayapura memberikan penghargaan tahunan bagi Astra Motor Papua.
Pemberian penghargaan tersebut diberikanDonor langsung oleh Ketua Palang Merah Indonesia Kota Jayapura sekaligus Wakil Wali Kota Terpilih Kota Jayapura Dr. Ir. H. Rustan Saru, M.M. yang bertempat di Main Dealer Astra Motor Papua, Selasa (28/1).
Admin and Fin Manager Astra Motor Papua, Bagas Fensanarko saat menerima penghargaan tersebut menyatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas pemberian penghargaan oleh PMI Jayapura ini. Keluarga besar Astra Motor Papua pun bangga bahwa ternyata program donor darah ini dapat memberikan kontribusi besar dalam memenuhi kebutuhan darah di wilayah Papua.
“Kami berterima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh PMI Jayapura ini. Kami juga berterima kasih atas dukungan penuh dari karyawan dan masyarakat sekitar dalam setiap Donor Darah yang kami gelar,”ungkapnya kepada Cenderawasih Pos, Kamis (30/1) kemarin.
Sementara itu, Dr. Rustan saru juga sempat menyampaikan apresiasinya kepada Astra Motor Papua dalam menyediakan stok darah bagi masyarakat Papua. “Konsistensi yang ditunjukkan perusahaan ini tidak hanya membantu banyak orang, tetapi juga menjadi teladan bagi pelaku usaha lainnya untuk turut peduli terhadap kebutuhan kemanusiaan,”jelasnya.(dil/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos