KEEROM – Sekretaris Daerah Kabupaten Keerom, Trisiswanda Indra mengatakan bahwa Alokasi Dana Desa (ADD) tahap 3 masih ada 25 kampung di Kabupaten Keerom belum mendapatkanya, dengan total dana Rp 2.206.484.8000.
Menurut Sekda, ADD 25 kampung tersebut belum disalurkan karena adanya administrasi yang tidak lengkap, sehingga menghambat penyaluran ADD bagi 25 kampung tersebut.
“Informasi dari keuangan ada yang administrasinya tidak lengkap dan lain-lain, seperti SPJ belum masuk. Jadi untuk SPJ yang belum masuk atau belum tersalurkan kita anggap bagian jadi Silpa,” ungkap Sekda Indra kepada awak media, Kamis (4/1).
Sekda menegaskan bahwa pemerintah daerah akan menyelesaikan ADD yang belum tersalurkan dan meminta 25 kampung tersebut untuk bersabar.“Kita upayakan diselesaikan, jadi Kepala-kepala kampung harus bersabar,” ujarnya.
Menurut Sekda, ADD 25 kampung tersebut akan disalurkan segera. Dimana saat ini sedang proses pemindahan pembukuan.“Untuk dana desa itu ada 25 kampung yang belum tersalurkan. Tinggal dilakukan pemindahan pembukuan saja. Kita pasti selesaikan, mohon bersabar,” pungkasnya. (eri/ary)
Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos