Saturday, April 27, 2024
30.7 C
Jayapura

Siap Berikan yang Terbaik

JAYAPURA-Striker Persipura Jayapura, Patrich Wanggai mengaku siap memberikan yang terbaik bagi timnya dalam partai tandang pertama Liga II Indonesia di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (3/9) malam.

Pernyataan ini disampaikan Patrich Wanggai usai mengikuti latihan bersama tim Persipura di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, Jumat (2/9) sore kemarin.

“Pertandingan perdana sebenarnya saya ingin bermain bersama persipura, tapi masih menjalani masa sangsi dari Komdis PSSI,” jelasnya dalam rilis yang diterima Cenderawasih Pos, Jumat (2/9).

Wanggai menambahkan, dalam pertandingan menghadapi tim berjuluk Beruang Madu, semua pemain sudah mendapat instruksi untuk mencuri poin dari Batakan.

Untuk persiapan, Patrich Wanggai dan kolega sudah menjalani latihan sejak tiba di Balikpapan. Latihan diberikan diakuinya, sudah cukup mengembalikan semangat dan koordinasi antar pemain di lapangan. “Mohon dukungan doa dari seluruh pencinta Persipura di Papua, agar pertandingan besok (hari ini, red) dapat berjalan dengan baik dan hasil terbaik yang kami dapatkan,” tutupnya.

Baca Juga :  Sansan Ingin Kembalikan Persipura ke Liga 1

Sementara itu, Asisten Pelatih Persipura, Bio Pauline mengatakan, Patrich Wanggai sudah siap bermain bersama tim. Namun apakah akan bermain penuh atau tidak, menurut Bio merupakan keputusan pelatih kepala.

Dikatakan, dalam proses latihan di Jayapura, tim pelatih sudah menginstruksikan seluruh pemain agar selalu terbuka dengan kondisi fisiknya masing-masing. Karena hasil akhir dari pertandingan yang diharapkan. Sehingga sekalipun pemain hebat tetapi kondisi fisik tidak memungkinkan akan berdampak didalam permainan diatas lapangan.

“Sekali lagi, semua pemain memiliki kemampuan di atas rata-rata. Patrich dilaga awal tidak bermain, oleh sebab itu kondisi staminanya masih lebih bugar dan siap untuk menghadapi tim tuan rumah,” jelasnya.(eri/nat)

JAYAPURA-Striker Persipura Jayapura, Patrich Wanggai mengaku siap memberikan yang terbaik bagi timnya dalam partai tandang pertama Liga II Indonesia di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (3/9) malam.

Pernyataan ini disampaikan Patrich Wanggai usai mengikuti latihan bersama tim Persipura di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, Jumat (2/9) sore kemarin.

“Pertandingan perdana sebenarnya saya ingin bermain bersama persipura, tapi masih menjalani masa sangsi dari Komdis PSSI,” jelasnya dalam rilis yang diterima Cenderawasih Pos, Jumat (2/9).

Wanggai menambahkan, dalam pertandingan menghadapi tim berjuluk Beruang Madu, semua pemain sudah mendapat instruksi untuk mencuri poin dari Batakan.

Untuk persiapan, Patrich Wanggai dan kolega sudah menjalani latihan sejak tiba di Balikpapan. Latihan diberikan diakuinya, sudah cukup mengembalikan semangat dan koordinasi antar pemain di lapangan. “Mohon dukungan doa dari seluruh pencinta Persipura di Papua, agar pertandingan besok (hari ini, red) dapat berjalan dengan baik dan hasil terbaik yang kami dapatkan,” tutupnya.

Baca Juga :  Liga 1 Lanjutkan atau Dihentikan?

Sementara itu, Asisten Pelatih Persipura, Bio Pauline mengatakan, Patrich Wanggai sudah siap bermain bersama tim. Namun apakah akan bermain penuh atau tidak, menurut Bio merupakan keputusan pelatih kepala.

Dikatakan, dalam proses latihan di Jayapura, tim pelatih sudah menginstruksikan seluruh pemain agar selalu terbuka dengan kondisi fisiknya masing-masing. Karena hasil akhir dari pertandingan yang diharapkan. Sehingga sekalipun pemain hebat tetapi kondisi fisik tidak memungkinkan akan berdampak didalam permainan diatas lapangan.

“Sekali lagi, semua pemain memiliki kemampuan di atas rata-rata. Patrich dilaga awal tidak bermain, oleh sebab itu kondisi staminanya masih lebih bugar dan siap untuk menghadapi tim tuan rumah,” jelasnya.(eri/nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya