BIAK – Pemkab Biak Numfor berencana menggelar Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 di Kepulauan Padaido dan Aimando. Hal ini disampaikan oleh Bupati Biak Numfor, Markus Mansnembra, pada Senin (14/4). Ini adalah agenda yang cukup unik dan baru pertama kali di lakukan di Biak.
Sebelumnya, Bupati bersama jajaran pemerintahan telah melakukan inspeksi ke sejumlah kampung di wilayah Kepulauan Padaido dan Aimando untuk meninjau kesiapan pelaksanaan upacara tersebut, sekaligus melakukan inspeksi ke beberapa pusat layanan pemerintahan seperti kantor distrik, kampung dan sekolah maupun puskesmas dan pustu di Pulau Mbromsi dan sekitarnya.
Bupati Markus Mansnembra menjelaskan bahwa gugusan pulau di distrik Padaido dan Aimando memiliki potensi wisata yang luar biasa. Keindahan bawah laut, pantai, dan pasir putih yang mempesona menjadi daya tarik utama bagi wisatawan lokal maupun internasional. “Dengan memusatkan pelaksanaan HUT RI ke-80 di Pulau Padaido, kami berharap dapat meningkatkan promosi wisata di wilayah tersebut,” ujarnya.
Bupati Markus juga menekankan bahwa rencana ini tidak hanya untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada warga di daerah terluar. Menghadirkan semangat nasionalisme masyarakat di wilayah terluar dan pesisir.
“Dengan melaksanakan upacara di Kepulauan Padaido dan Aimando, kami ingin memberikan perhatian lebih kepada daerah-daerah yang terisolasi, dan juga meningkatkan aksesibilitas serta pelayanan untuk masyarakat yang tinggal di wilayah terluar,” kata Bupati. (Il/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos