Sunday, March 30, 2025
24.7 C
Jayapura

Permintaan Softdrink dan Kue Kering Mulai Meningkat

JAYAPURA – Menjelang Idul Fitri, permintaan softdrink dan kue kering mulai mengalami peningkatan. Wati penjual kue kering di Pasar Sentral Hamadi mengatakan, saat ini permintaan kue kering mulai terlihat dan paling banyak dicari adalah nastar, rambutan dan jenis lainnya.

“Bahkan ada yang beli per karton juga ada, dengan jenis kue yang berbeda-beda. Jika beli banyak kami berikan potongan harga, kalau eceran Rp 35 ribu/toples, sedangkan kue kuping gajah, kacang sembunyi dan sebagainya Rp 25 ribu/kg, ” katanya kepada Cenderawasih Pos, Senin (1/4) kemarin.

Sementara itu, untuk softdrink, GM Saga Group Harris Manuputhy menjelaskan, pihaknya siapkan lebih dari 5 kontainer, dengan beberapa jenis ukuran.

Baca Juga :  Saga Group Sediakan Minyakita, Harga Rp 17.500/liter

“Stok lengkap, harga kami jamin tidak ada kenaikan. Masih stabil seperti halnya fanta, sprite, cola-cola ukuran 250 ML, Rp 37 ribu/karton, untuk kaleng atau slime Rp 96.500/karton, ” terangnya.

Diakuinya, permintaan sudah terlihat dari akhir bulan lalu dan bisa dipastikan bukan hanya softdrink tetapi juga minuman lainnya.

Faried Despiyanto, Buyer Hypermart Jayapura & Abepura juga mengatakan hal senada bahwa Hypermart juga sudah sangat siap menyambut Hari Raya Idul Fitri. Untuk ketersediaan softdrink seperti fanta, sprite, coco-cola, sirup dan sebagainya diakuinya masing-masing 3.000 botol. Ada kenaikan stok dari biasanya hanya ratusan botol sekarang jadi ribuan botol.

“Ini khusus kesiapan menyambut Ramadan dan Idul Fitri. Harga bisa kami pastikan tidak ada kenaikan, bahkan kami siapkan berbagi promo menarik yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen, ” jelasnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Halaman Kantor Gubernur Jadi Tempat Salat Ied Tahun ini

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA – Menjelang Idul Fitri, permintaan softdrink dan kue kering mulai mengalami peningkatan. Wati penjual kue kering di Pasar Sentral Hamadi mengatakan, saat ini permintaan kue kering mulai terlihat dan paling banyak dicari adalah nastar, rambutan dan jenis lainnya.

“Bahkan ada yang beli per karton juga ada, dengan jenis kue yang berbeda-beda. Jika beli banyak kami berikan potongan harga, kalau eceran Rp 35 ribu/toples, sedangkan kue kuping gajah, kacang sembunyi dan sebagainya Rp 25 ribu/kg, ” katanya kepada Cenderawasih Pos, Senin (1/4) kemarin.

Sementara itu, untuk softdrink, GM Saga Group Harris Manuputhy menjelaskan, pihaknya siapkan lebih dari 5 kontainer, dengan beberapa jenis ukuran.

Baca Juga :  Saga Cigombong Hadir Jawab Kebutuhan Masyarakat

“Stok lengkap, harga kami jamin tidak ada kenaikan. Masih stabil seperti halnya fanta, sprite, cola-cola ukuran 250 ML, Rp 37 ribu/karton, untuk kaleng atau slime Rp 96.500/karton, ” terangnya.

Diakuinya, permintaan sudah terlihat dari akhir bulan lalu dan bisa dipastikan bukan hanya softdrink tetapi juga minuman lainnya.

Faried Despiyanto, Buyer Hypermart Jayapura & Abepura juga mengatakan hal senada bahwa Hypermart juga sudah sangat siap menyambut Hari Raya Idul Fitri. Untuk ketersediaan softdrink seperti fanta, sprite, coco-cola, sirup dan sebagainya diakuinya masing-masing 3.000 botol. Ada kenaikan stok dari biasanya hanya ratusan botol sekarang jadi ribuan botol.

“Ini khusus kesiapan menyambut Ramadan dan Idul Fitri. Harga bisa kami pastikan tidak ada kenaikan, bahkan kami siapkan berbagi promo menarik yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen, ” jelasnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Waspadai Berbagai Bentuk Gratifikasi Menjelang Hari Raya

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

/