Sunday, November 24, 2024
25.7 C
Jayapura

Zona Papua, Toli FC Kawinkan Gelar Juara

Kalahkan Persemi Mimika, Toli FC Juarai Pertiwi Cup

JAYAPURA – Tim Sepak bola Persitoli Tolikara putri (Toli FC) memastikan tiket nasional kompetisi Pertiwi Cup. Kepastian itu mereka dapatkan usai menjadi juara zona Papua. Srikandi Waleman The Blues itu sukses mengalahkan Persemi Mimika Putri dengan agregat 18-0.

Pada leg pertama, Toli FC putri menggilas Persemi Mimika dengan skor 9-0. Kemudian pada leg kedua yang digelar di Stadion Mandala Jayapura, Kamis (27/1) kemarin, Toli FC kembali menang besar dengan skor 9-0.

Toli FC yang diperkuat 12 pemain eks sepak bola PON Papua membuat mereka tampil lebih solid ketimbang Persemi Mimika. Alhasil, sepanjang pertandingan (leg pertama dan kedua) Toli FC mampu menguasai jalannya pertandingan.

Bahkan, anak-anak Toli FC dengan leluasa mengurung pertahanan Persemi Mimika. Kiper Persemi, Alwince Pigome harus jatuh bangun untuk menjaga gawangnya dari gempuran para pemain depan Toki FC.

Prestasi Toli FC putri menyamai capaian Toli FC putra yang juga menjadi sukses menjadi juara Liga 3 zona Asprov Papua dan juga mewakili Papua ke babak nasional bersama Persigubin Pegunungan Bintang.

Baca Juga :  Terharu Bisa Bawa PSM Juara

Pelatih kepala Toli FC, Thomas Madjar mengaku bangga dengan penampilan timnya yang mampu keluar sebagai juara. Tapi ia mengingatkan pemainnya untuk tidak jumawa, mengingat perjalanan mereka masih panjang. Ia mengaku babak nasional akan lebih kompetitif lagi.

“Babak nasional lebih susah dan tertantang. Karena di situ ada banyak tim yang dengan banyak pemain yang sudah ada di tim nasional dan pasti lebih seru. Itu yang akan membuat kami lebih siap di seri nasional yang akan lebih susah lagi itu,” ungkap Thomas usai pertandingan.

Ia juga berharap dua punggawa Timnas Putri Indonesia, Remini Rumbewas dan Marsela Awi bisa bergabung dengan mereka saat seri nasional digulir.

Sementara itu, Ketua Umum Toli FC, Usman G. Wanimbo juga mengaku bangga dengan performa pemainnya yang tampil gemilang. Ia menegaskan, bahwa pemerintah Kabupaten Tolikara serta manajemen Toli FC mendukung penuh kiprah para pertiwi Waleman The Blues pada babak nasional.

Baca Juga :  Wawancara dengan Marc Marquez di Mandalika

“Terima kasih karena sore ini anak-anak menang. Saya sebagai manajer merasa bangga, berterima kasih anak-anak bisa memberikan hasil yang sangat memuaskan. Jadi untuk ke Jakarta Pemda maupun klub maupun manajemen, siap untuk mendorong sampai main ke tingkat nasional.

Wakil Ketua Asprov PSSI Papua, Rocky Bebena mengaku bahwa Kompetisi Pertiwi Cup merupakan agenda tahunan PSSI. Kemudian terkait kuota nasional, Rocky menyebutkan belum menerima surat secara resmi dari federasi. Namun Toli FC sudah dipastikan lolos mewakili Papua.

“Di tingkat Asprov sudah selesai dan juara Persitoli, dan runner up Persemi Mimika. Kita belum dapat kuota lolos, tapi yang ikut play off itu Asprov yang tidak menyelenggarakan kompetisi. Sementara Papua menyelenggarakan kompetisi, meski hanya dua tim, semoga federasi bisa memenuhi dua tim ini untuk lolos ke babak nasional,” tutup Rocky. (eri/wen)

Kalahkan Persemi Mimika, Toli FC Juarai Pertiwi Cup

JAYAPURA – Tim Sepak bola Persitoli Tolikara putri (Toli FC) memastikan tiket nasional kompetisi Pertiwi Cup. Kepastian itu mereka dapatkan usai menjadi juara zona Papua. Srikandi Waleman The Blues itu sukses mengalahkan Persemi Mimika Putri dengan agregat 18-0.

Pada leg pertama, Toli FC putri menggilas Persemi Mimika dengan skor 9-0. Kemudian pada leg kedua yang digelar di Stadion Mandala Jayapura, Kamis (27/1) kemarin, Toli FC kembali menang besar dengan skor 9-0.

Toli FC yang diperkuat 12 pemain eks sepak bola PON Papua membuat mereka tampil lebih solid ketimbang Persemi Mimika. Alhasil, sepanjang pertandingan (leg pertama dan kedua) Toli FC mampu menguasai jalannya pertandingan.

Bahkan, anak-anak Toli FC dengan leluasa mengurung pertahanan Persemi Mimika. Kiper Persemi, Alwince Pigome harus jatuh bangun untuk menjaga gawangnya dari gempuran para pemain depan Toki FC.

Prestasi Toli FC putri menyamai capaian Toli FC putra yang juga menjadi sukses menjadi juara Liga 3 zona Asprov Papua dan juga mewakili Papua ke babak nasional bersama Persigubin Pegunungan Bintang.

Baca Juga :  Judo Pecah Telur! Sabet Medali Emas

Pelatih kepala Toli FC, Thomas Madjar mengaku bangga dengan penampilan timnya yang mampu keluar sebagai juara. Tapi ia mengingatkan pemainnya untuk tidak jumawa, mengingat perjalanan mereka masih panjang. Ia mengaku babak nasional akan lebih kompetitif lagi.

“Babak nasional lebih susah dan tertantang. Karena di situ ada banyak tim yang dengan banyak pemain yang sudah ada di tim nasional dan pasti lebih seru. Itu yang akan membuat kami lebih siap di seri nasional yang akan lebih susah lagi itu,” ungkap Thomas usai pertandingan.

Ia juga berharap dua punggawa Timnas Putri Indonesia, Remini Rumbewas dan Marsela Awi bisa bergabung dengan mereka saat seri nasional digulir.

Sementara itu, Ketua Umum Toli FC, Usman G. Wanimbo juga mengaku bangga dengan performa pemainnya yang tampil gemilang. Ia menegaskan, bahwa pemerintah Kabupaten Tolikara serta manajemen Toli FC mendukung penuh kiprah para pertiwi Waleman The Blues pada babak nasional.

Baca Juga :  Persewar akan Datangkan Ricky Kayame

“Terima kasih karena sore ini anak-anak menang. Saya sebagai manajer merasa bangga, berterima kasih anak-anak bisa memberikan hasil yang sangat memuaskan. Jadi untuk ke Jakarta Pemda maupun klub maupun manajemen, siap untuk mendorong sampai main ke tingkat nasional.

Wakil Ketua Asprov PSSI Papua, Rocky Bebena mengaku bahwa Kompetisi Pertiwi Cup merupakan agenda tahunan PSSI. Kemudian terkait kuota nasional, Rocky menyebutkan belum menerima surat secara resmi dari federasi. Namun Toli FC sudah dipastikan lolos mewakili Papua.

“Di tingkat Asprov sudah selesai dan juara Persitoli, dan runner up Persemi Mimika. Kita belum dapat kuota lolos, tapi yang ikut play off itu Asprov yang tidak menyelenggarakan kompetisi. Sementara Papua menyelenggarakan kompetisi, meski hanya dua tim, semoga federasi bisa memenuhi dua tim ini untuk lolos ke babak nasional,” tutup Rocky. (eri/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya