Monday, May 6, 2024
24.7 C
Jayapura

Telkom Sediakan Paket Indihome Terbaru 20Mbps

Pelanggan Lama Bisa Upgrage Gratis 

JAYAPURA – Guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Telkom mengeluarkan kebijakan baru yaitu menyediakan paket IndiHome terbaru Paket 20 Mbps.

General Manager Telkom Witel Papua, Sugeng Widodo menjelaskan bahwa untuk saat ini pihaknya telah menghapus penjualan paket IndiHome 10 Mbps dan digantikan dengan dengan paket 20 Mbps.

Sugeng Widodo ( FOTO: Yohana/Cepos)

“Hal ini kami lakukan guna mengantisipasi keluhan pelanggan IndiHome yang sering komplain terkait kurangnya kecepatan internet, yang mana penggunaan user untuk 10 Mbps memang hanya dimaksimalkan untuk 3 pengguna, jika lebih dari itu akibatnya jaringan akan lemot,”ujarnya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (13/11) kemarin.

Diakuinya, berbeda halnya dengan 20 Mbps yang mana user dapat digunakan sampai 6 bahkan 7 orang pengguna kecepatan internetnya masih bisa mengcover.

Baca Juga :  Sambut Idul Fitri, Bank Papua Siapkan Uang Kas Rp 1,42 T

“Dengan demikian per Oktober lalu, kami sudah tidak menyediakan paket 10Mbps namun digantikan dengan 20Mbps bagi pelanggan baru yang ingin melakukan pemasangan IndiHome,” terangnya.

Diakuinya, harga yang disediakan pihaknya juga masih terjangkau yaitu Rp 345 ribuan saja setiap bulannya untuk Internet dan TV. Paket ini tidak hanya pihaknya sediakan bagi pelanggan baru saja, tetapi juga pelanggan lama bisa melakukan upgrade.

“Bagi pelanggan lama yang mau upgrade dari 10 Mbps ke 20 Mbps, kami pastikan tidak ada biaya administrasi, hanya saja pelanggan harus melaporkan terlebih dahulu di Plasa Telkom atau lewat call 147,” terangnya. (ana/ary)

Pelanggan Lama Bisa Upgrage Gratis 

JAYAPURA – Guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Telkom mengeluarkan kebijakan baru yaitu menyediakan paket IndiHome terbaru Paket 20 Mbps.

General Manager Telkom Witel Papua, Sugeng Widodo menjelaskan bahwa untuk saat ini pihaknya telah menghapus penjualan paket IndiHome 10 Mbps dan digantikan dengan dengan paket 20 Mbps.

Sugeng Widodo ( FOTO: Yohana/Cepos)

“Hal ini kami lakukan guna mengantisipasi keluhan pelanggan IndiHome yang sering komplain terkait kurangnya kecepatan internet, yang mana penggunaan user untuk 10 Mbps memang hanya dimaksimalkan untuk 3 pengguna, jika lebih dari itu akibatnya jaringan akan lemot,”ujarnya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (13/11) kemarin.

Diakuinya, berbeda halnya dengan 20 Mbps yang mana user dapat digunakan sampai 6 bahkan 7 orang pengguna kecepatan internetnya masih bisa mengcover.

Baca Juga :  Sambut Idul Fitri, Bank Papua Siapkan Uang Kas Rp 1,42 T

“Dengan demikian per Oktober lalu, kami sudah tidak menyediakan paket 10Mbps namun digantikan dengan 20Mbps bagi pelanggan baru yang ingin melakukan pemasangan IndiHome,” terangnya.

Diakuinya, harga yang disediakan pihaknya juga masih terjangkau yaitu Rp 345 ribuan saja setiap bulannya untuk Internet dan TV. Paket ini tidak hanya pihaknya sediakan bagi pelanggan baru saja, tetapi juga pelanggan lama bisa melakukan upgrade.

“Bagi pelanggan lama yang mau upgrade dari 10 Mbps ke 20 Mbps, kami pastikan tidak ada biaya administrasi, hanya saja pelanggan harus melaporkan terlebih dahulu di Plasa Telkom atau lewat call 147,” terangnya. (ana/ary)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya