Categories: METROPOLIS

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

JAYAPURA – Audiensi dengan Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) RI Natalius Pigai, Gubernur Papua, Matius D Fakhiri fokuskan pembahasan tentang pentingnya membangun kekompakan dan sinergi seluruh elemen masyarakat Papua dalam mendukung agenda pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

Audiensi yang dilakukan di Jakarta, Kamis (22/1) sebagai upaya memperkuat koordinasi dan komunikasi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat, khususnya dalam mendorong percepatan pembangunan di tanah Papua.

Dalam pertemuan itu, Menteri HAM memberikan sejumlah saran dan masukan strategis, terutama terkait pentingnya penerjemahan kebijakan nasional agar selaras dengan kultur, nilai budaya, serta karakteristik masyarakat Papua.

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal oleh masyarakat. Gubernur Papua menegaskan bahwa sebagai kepala daerah, dirinya memiliki tanggung jawab untuk memastikan kebijakan pemerintah pusat dapat diimplementasikan secara kontekstual sesuai dengan potensi, kearifan lokal, dan kebutuhan riil masyarakat di setiap wilayah Papua.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Mama-mama Tolak Bantuan Sembako dari Wapres

Menurutnya, bantuan yang diberikan tidak sesuai dengan ekspektasi yang diinginkan para pedagang sehingga bantuan paket…

2 hours ago

Kabupaten Jayapura Konsisten Berproses Menuju Kota Layak Anak

Ia menegaskan, meskipun belum berhasil naik level, Pemerintah Pusat tetap memberikan apresiasi karena Kabupaten Jayapura…

3 hours ago

Polres Biak Numfor Bongkar Mafia BBM Subsidi

Operasi penindakan yang dilakukan oleh Satreskrim melalui Unit Tipidsus ini menyasar beberapa lokasi strategis di…

3 hours ago

Edarkan Tramadol, Seorang Pria di Mimika Ditangkap

Kasi Humas Polres Mimika, Iptu Hempy Ona saat dikonfirmasi, Rabu (28/1/2026) menjelaskan, penangkapan itu berlangsung…

4 hours ago

Disdik Jayawijaya Pertanyakan Status Kantor DPRP Papua Pegunungan

Wakil Ketua III DPRP Berthus Asso mengakui jika DPRP Papua Pegunungan telah didatangi oleh Dinas…

4 hours ago

Jelang Bulan Ramadan, Stok Sejumlah Komoditi di Merauke Menipis

Haidi Silvanaranti mengungkapkan, sejumlah komoditi yang stoknya mulai menipis tersebut diantaranya kentang, wortel, tomat. Kemudian…

5 hours ago